Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
GARUDA Indonesia Group melayani 73.434 penumpang di seluruh rute penerbangan pada puncak libur panjang Hari Raya Idul Adha 1445H/2024 yang jatuh pada Jumat (14/6) kemarin.
Jumlah penumpang tersebut erdiri dari 35.041 penumpang yang dilayani Garuda Indonesia dan 38.393 penumpang yang dilayani Citilink.
"Jumlah tersebut tentunya akan terus bergerak dinamis sejalan dengan pergerakan penumpang yang melaksanakan perjalanan pada libur panjang Idul Adha," kata Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra dalam keterangan resmi, Minggu (16/6).
Baca juga : Libur Idul Adha, Penumpang Kereta Jarak Jauh Melonjak 68%
Sejalan dengan libur Idul Adha 2024 ini, pada periode 13-18 Juni 2024 Garuda Indonesia Group memproyeksikan akan mengangkut 335.819 penumpang, yang mana Garuda Indonesia memproyeksikan melayani 165.195 penumpang dan Citilink sekitar 170.624 penumpang.
Adapun pada periode tersebut Garuda Indonesia Group mengoperasikan 2.587 penerbangan. Ini dioptimalkan dengan penambahan kapasitas penerbangan melalui pengoperasian armada berbadan lebar (wide body).
Serta, pengoperasian 14 penerbangan tambahan (extra flight), 10 penerbangan di antaranya dioperasikan oleh Citilink.
Baca juga : Libur Idul Adha, Angkasa Pura I Bakal Layani 1 Juta Penumpang
“Sejalan dengan momen Libur Idul Adha dan momen libur sekolah yang akan datang, di mana kami memproyeksikan pertumbuhan penumpang terus bergerak dinamis," imbuh Irfan.
Pihaknya menegaskan akan terus memantau pergerakan penumpang, khususnya pada rute-rute yang mencatatkan tingkat keterisian yang cukup tinggi, seperti penerbangan menuju Denpasar, Lombok dan Medan.
Selain itu, memastikan kelancaran operasional penerbangan selama periode tersebut dengan berkoordinasi secara intensif bersama stakeholders kebandaraan guna memastikan keselamatan, keamanan, dan kenyamanan penumpang di seluruh titik layanan penerbangan. (Ins)
Kepala BPS, Amalia Adininggar Widyasanti, menegaskan bahwa penurunan konsumsi rumah tangga pada triwulan III 2025 disebabkan oleh faktor musiman.
Jasamarga Nusantara Tollroad Regional Division (JNT/Regional Nusantara) mencatat peningkatan volume lalu lintas (lalin) sejumlah ruas tol Regional Nusantara.
PT Kereta Api Indonesia (KAI) mencatat lonjakan penumpang selama libur panjang Maulid Nabi Muhammad SAW.
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) pada Kamis, 4 September 2025, diprediksi bergerak melemah seiring aksi profit taking.
PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) menjelaskan, sebanyak 17 ribu tiket kereta cepat Whoosh telah terjual menyambut momen libur panjang.
KAI Cirebon telah menyiapkan sebanyak 2.560 tiket tambahan jelang libur panjang akhir pekan.
Seluruh prosedur keselamatan dijalankan sesuai standar operasional. Pilot dinilai mampu mengendalikan situasi hingga pesawat mendarat dengan aman di Sydney.
Direktur Utama (Dirut) Garuda Indonesia Glenny H Kairupan menegaskan tidak ada awak kabin yang mengalami cedera serius dalam insiden turbulensi penerbangan GA 712 rute Jakarta–Sydney.
Anggota Komisi VI DPR RI, Christiany Eugenia Tetty Paruntu, menyoroti penataan manajemen dan arah transformasi baru Garuda Indonesia pascapengangkatan direksi baru.
Penyelamatan Garuda harus dimulai dari sektor operasional yang selama ini membebani keuangan. Proses pemulihan penuh membutuhkan waktu dua tahun.
Suntikan dana ini akan memperkuat struktur permodalan dan memastikan keberlanjutan pencatatan saham Garuda di Bursa Efek Indonesia.
Setiap pelanggan dapat melakukan satu kali penukaran pada setiap skema mulai dari 30.000, 150.000, dan 300.000 poin.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved