Siang Ini, Jakarta akan Dilanda Hujan dan Angin Kencang

Mediaindonesia.com
21/10/2020 05:15
Siang Ini, Jakarta akan Dilanda Hujan dan Angin Kencang
Seorang warga menggunakan payung saat hujan deras melanda wilayah Jakarta.(Antara/Wahyu Putro)

BAGI warga DKI Jakarta yang hendak beraktivitas di luar rumah, diimbau tetap waspada. Sebab, ada potensi hujan yang disertai kilat dan angin kencang pada Rabu (21/10) siang.

Menurut Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), hujan diperkirakan terjadi pada siang, sore dan malam hari. Adapun pada pagi hari, hujan diprediksi turun di wilayah Jakarta Utara dan Kepulauan Seribu.

Cuaca berawan akan menyambut warga di kawasan Jakarta Barat dan Jakarta Pusat. Sedangkan cuaca cerah berawan diperkirakan berlangsung di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur pada pagi hari.

Baca juga: Waspadai La Nina, BMKG: Ada Ancaman Bencana Hidrometeorologi

Wilayah Jakarta Pusat pada pagi hari diprediksi  berawan, siang hujan sedang, malam hujan ringan dan dini hari berawan. Diperkirakan, wilayah tersebut bersuhu 25-31 derajat celsius, dengan tingkat kelembapan 85-90%.

Sementara itu, cuaca pagi hari di Jakarta Barat diprediksi berawan, siang hujan sedang, malam hujan ringan dan dini hari berawan. Suhu di Jakarta Barat diperkirakan 24-31 derajat Celsius, dengan tingkat kelembapan 75-95%.

Baca juga: 280 Perahu Karet Disiagakan untuk Evakuasi Banjir di Jakarta

Adapun di wilayah Jakarta Utara, cuaca pagi dan siang hari diperkirakan hujan ringan, malam berawan tebal dan dini hari berawan. Suhu wilayah Jakarta Utara diprediksi 25-31 derajat Celsius, dengan tingkat kelembapan 85-90%.

Kemudian di Jakarta Selatan dan Jakarta Timur, cuaca pagi hari diprediksi cerah berawan, siang hujan petir, malam hujan ringan dan dini hari berawan. Suhu udara di kedua wilayah diperkirakan 24-31 derajat celsius, dengan tingkat kelembapan 75-95%.

Prediksi cuaca di Kepulauan Seribu, pagi dan siang hari berlangsung hujan ringan, kemudian malam dan dini hari berawan. Suhu diperkirakan 26-29 derajat celsius, dengan dan tingkat kelembapan 85-90%.(Ant/OL-11)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya