Headline

RI dan Uni Eropa menyepakati seluruh poin perjanjian

Fokus

Indonesia memiliki banyak potensi dan kekuatan sebagai daya tawar dalam negosiasi.

Pemprov DKI Evaluasi Pelebaran Jalur Sepeda Sudirman-Thamrin

Selamat Saragih
19/7/2020 18:02
Pemprov DKI Evaluasi Pelebaran Jalur Sepeda Sudirman-Thamrin
Jalur sepeda di Sudirman, Jakarta(MI/ Susanto)

KEPALA Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta Syafrin Liputo mengatakan, Pemprov DKI akan mengevaluasi pengadaan jalur sepeda di sepanjang Jl Sudirman hingga Jl MH Thamrin, Jakarta Pusat, pekan depan.

Hal itu dilakukan untuk mengetahui lalu Dishub DKI memutuskan melebarkan jalur sepeda di Jl Sudirman-Jl Thamrin dengan mengambil dua lajur jalan pada Minggu (19/7).

Alasannya, berdasarkan hasil evaluasi Dishub DKI, tercatat peningkatan jumlah pesepeda di Jl Sudirman-Jl Thamrin setiap akhir pekan.

"Sementara hari ini kita coba melakukan (melebarkan jalur sepeda), nanti kita evaluasi jalur sepeda untuk hari Minggu pekan depan," kata Syafrin kepada wartawan, di Jakarta, Minggu (19/7).

Menurut Syafrin, berdasarkan hasil pemantauan sementara, nampak kepadatan pesepeda yang melintas di Jl Sudirman-Jl Thamrin pada Minggu pagi.

"Tujuannya ke sini hanya untuk melintas. Contoh kami lihat ada rombongan pesepada, mereka tidak melakukan kegiatan pada dua ruas jalan protokol Sudirman-Thamrin, tapi hanya melintas," lanjut Syafrin.

Dishub DKI Jakarta juga akan melaporkan hasil pantauan aktivitas para pesepeda kepada Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 DKI Jakarta untuk pengambilan kebijakan penyelenggaran hari bebas kendaraan bermotor di kawasan Jl Sudirman-Jl Thamrin.

"Tentu hari ini akan kami evaluasi dan melaporkannya kepada gugus tugas untuk kemudian diambil kebijakan minggu depan seperti apa," ungkap Syafrin.

Putuskan untuk lebarkan jalur sepeda di Jl Sudirman-Jl Thamrin pada Minggu.

Seperti diketahui, pelaksanaan CFD di sepanjang Jl Sudirman dan Jl MH Thamrin ditiadakan lantaran terpantau minimnya kedisiplinan warga terhadap protokol kesehatan Covid-19.

Kemudian, Pemprov DKI menyediakan 32 titik yang bakal digunakan sebagai lokasi CFD dan kawasan khusus pesepeda.

Namun pada Minggu ini, kawasan CFD dan khusus pesepeda berkurang menjadi 31 titik karena ada kawasan yang masuk kategori zona merah Covid-19. (OL-8).



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Polycarpus
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik