Headline
. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.
. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.
Penurunan permukaan tanah di Jakarta terus menjadi ancaman serius.
KEPALA Unit Pengelola Terminal Terpadu Pulo Gebang, Cakung, Jakarta Timur, Ismanto, memprediksi lonjakan penumpang arus balik Idul Fitri 2019 di terminal tersebut akan terjadi dua kali.
"Memang dari pengalaman kami juga pada arus balik lebaran ini terjadi dua kali puncak lonjakan penumpang, pertama akhir pekan ini Minggu (9/6) dan yang kedua sekitar akhir pekan Minggu depan saat selesai libur anak sekolah," kata Ismanto saat ditemui di kantornya, Sabtu (8/6).
Baca juga: Warga Nikmati Jalan Ibu Kota dengan Bus Wisata Jakarta
Menurut Ismanto, puncak lonjakan pertama terjadi karena rata-rata para pegawai masuk kerja kembali pada 10 Juni, sedangkan lonjakan kedua dikarenakan pekerja sektor ekonomi informal seperti para pedagang baru akan kembali sekitar satu minggu setelah lebaran, ditambah lagi, saat itu akan memasuki masa akhir libur anak sekolah.
Sementara itu, sampai saat ini situasi terminal terpadu Pulo Gebang masih berjalan normal, penumpang yang datang dari luar kota bertambah namun belum menunjukkan lonjakan penumpang.
"Berdasarkan data yang masuk hari ini dari mulai pukul 00.00 WIB hingga 14.00 WIB, jumlah penumpang yang tiba mencapai 2.312 orang, meningkat dari hari sebelumnya namun belum ada lonjakan," katanya.
Untuk mengantisipasi pelonjakan penumpang, Ismanto mengatakan seluruh staf bekerja seperti biasa, tidak ada perlakuan khusus. Namun pihaknya bekerja sama dengan Pemprov DKI Jakarta untuk memberikan angkutan Trans Jakarta gratis khusus jalur terminal terpadu Pulo Gebang-Pulo Gadung.
"Kami menerapkan bus gratis ini mulai kemarin hingga hari ini selama 24 jam, dikarenakan berdasarkan data kami banyak pemudik yang mengirim kendaraan roda dua dari kampungnya ke Pulo Gadung," pungkasnya. (Ant/OL-6)
Arus Balik: Memahami konsep ekonomi & sosial yang dinamis. Pelajari dampaknya, penyebab, dan bagaimana teori ini membentuk perubahan zaman.
Pada periode Posko Terpadu Angkutan Udara Lebaran 2025, puncak arus mudik terjadi pada tanggal 28 Maret 2025 dengan 50.576 penumpang dan 324 penerbangan.
LEBIH dari 90 persen pemudik memberikan apresiasi terhadap petugas PT Kereta Api Indonesia atau KAI yang bertugas baik di stasiun maupun di dalam kereta selama masa arus balik Lebaran 2025.
PT Jasa Marga Tbk menutup operasi Satuan Tugas (Satgas) Jasa Marga Siaga Operasional Idul Fitri 1446 H/2025 yang memastikan kelancaran arus mudik dan balik.
WAKIL Ketua MPR Abcandra Muhammad Akbar Supratman didampingi Wakil Bupati Donggala Taufik M Burhan, melepas ratusan santri usai libur Lebaran.
MEMASUKI puncak arus balik Idul Fitri 1446 Hijriah yang jatuh antara H+5 dan H+6, Pertamina Patra Niaga Jawa Bagian Tengah, mencatat Pertamax dan Dex Series masih menjadi pilihan konsumen.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved