Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
Indonesia dan Prancis kompak menyatakan keprihatinan mendalam atas meningkatnya jumlah korban sipil akibat konflik berkepanjangan di Jalur Gaza, Palestina. Lewat deklarasi bersama, kedua negara mendesak dilakukannya gencatan senjata segera dan permanen untuk menghentikan pertumpahan darah serta membuka jalan bagi perdamaian yang berkelanjutan. Deklarasi bersama diumumkan usai pertemuan bilateral Presiden Prabowo Subianto dan Presiden Prancis Emmanuel Macron di Jakarta, pekan ini.
Seperti dilansir laman kepresidenan Prancis, deklarasi tersebut menyoroti lebih dari 50.000 korban jiwa yang mayoritas warga sipil dan mendesak pembebasan semua sandera serta penghormatan terhadap hukum humaniter internasional. Selain menuntut akses bantuan kemanusiaan tanpa hambatan, Prancis dan Indonesia juga menegaskan dukungan terhadap solusi dua negara sebagai satu-satunya jalan menuju stabilitas dan keamanan di kawasan.
Prancis dan Indonesia mengecam dimulainya kembali perang di Gaza dan menyerukan gencatan senjata segera serta pembebasan semua sandera. Mereka menyoroti tingginya korban sipil dan menegaskan pentingnya solusi damai jangka panjang. Dalam deklarasi, kedua negara juga prihatin atas kondisi kemanusiaan di Gaza, terutama ancaman kelaparan dan wabah terhadap warga sipil, termasuk anak-anak. Mereka mendesak Israel membuka akses bantuan dan memulihkan layanan dasar seperti air dan listrik.
Prancis dan Indonesia turut mengecam kematian pekerja kemanusiaan, termasuk staf PBB. Kedua negara menuntut perlindungan permanen dan tanpa syarat bagi seluruh petugas kemanusiaan di lapangan. Kedua negara juga mendukung rencana rekonstruksi Gaza yang diusulkan negara-negara Arab, serta mendorong peran Otoritas Palestina dalam pemerintahan pascaperang, dengan syarat gencatan senjata permanen ditegakkan.
Terkait rekonstruksi, Prancis dan Indonesia menolak keras segala upaya pengusiran paksa warga Palestina dan aneksasi wilayah oleh Israel karena bertentangan dengan hukum internasional dan membahayakan stabilitas kawasan. Kedua negara juga mengutuk perluasan permukiman ilegal Israel di Tepi Barat dan Yerusalem Timur, serta menekankan pentingnya menjaga status quo situs suci.
Prancis dan Indonesia juga menegaskan bahwa tidak ada bentuk teror atau kekerasan yang bisa menyelesaikan konflik Israel-Palestina. Solusi damai harus tetap menjadi prioritas. Kedua negara mendukung penyelenggaraan Konferensi Internasional untuk mendorong solusi dua negara dan pengakuan atas negara Palestina dan ingin menjadi mitra utama dalam mendorong perdamaian, stabilitas, dan penghormatan terhadap hukum internasional. (E-3)
ISRAEL memindahkan blok-blok yang seharusnya menandai garis kendali pascagencatan senjata lebih jauh ke dalam Jalur Gaza. Ini menimbulkan kebingungan di kalangan Palestina.
PARA pemimpin Kristen senior di Jerusalem, Palestina, memperingatkan campur tangan pihak luar yang mengancam masa depan Kekristenan di Tanah Suci, khususnya Zionisme Kristen.
PARA penasihat Presiden AS tidak sabar menghadapi keberatan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu saat mereka terus mendorong fase kedua dari rencana perdamaian Gaza.
DEWAN Perdamaian Presiden Amerika Serikat Donald Trump menyebut dirinya sebagai badan penjaga perdamaian internasional baru dan keanggotaan tetap tidak akan murah.
PEMERINTAHAN AS meminta negara-negara yang menginginkan tempat tetap di Dewan Perdamaian Gaza untuk menyumbang setidaknya US$1 miliar atau sekitar Rp17 triliun.
Event ini mencari bakat anak remaja menjadi konten kreator di era digital yang peduli pada peristiwa genosida di Gaza, Palestina.
Presiden RI Prabowo Subianto menekankan bahwa solusi dua negara harus dikedepankan dalam penyelesaian konflik di Jalur Gaza, Palestina.
Prancis dan Indonesia mengumumkan deklarasi bersama terkait situasi perang di Gaza dan nasib rakyat Palestina.
Ketua DPR RI Puan Maharani bersama 23 ketua parlemen perempuan dunia lainnya yang menjadi peserta Women Speakers' Summit 2024, teken deklarasi bersama untuk memperjuangkan hak-hak perempuan.
Polisi akan menerapkan tilang bagi pelanggar yang kedapatan memiliki knalpot brong atau racing dengan tingkat kebisingan 80%.
"Pesta Rakyat Ganjar Mahfud #22" yang berlangsung di Lapangan Sepak Bola Bakalanpule, Kabupaten Lamongan, pada Minggu (7/1/2024), menjadi saksi untuk perubahan positif
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved