Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
ADMINISTRASI Penerbangan Federal Amerika Serikat (FAA) pada Kamis (30/1) mengatakan bahwa satu pesawat jet PSA Airlines bertabrakan dengan helikopter Sikorsky H-60 saat mendekati Bandara Nasional Reagan dekat Washington, DC.
Lebih dari 100 penerbangan di bandara di Washington itu dibatalkan atau ditunda menyusul insiden tabrakan pesawat dan helicopter tersebut pada Rabu malam (29/1), menurut laporan pada portal web FlightAware.com. Data menunjukkan bahwa sebanyak 62 penerbangan dibatalkan, sementara 59 penerbangan ditunda.
Presiden AS Donald Trump pada Kamis mengatakan bahwa tabrakan antara pesawat terbang dan helikopter Angkatan Darat (AD) AS di dekat Bandara Nasional Reagan (DCA) dekat Washington sebenarnya dapat dicegah.
"Pesawat itu berada di jalur yang rutin dan dalam keadaan sempurna untuk mendekat menuju bandara. Helikopter itu terbang lurus ke arah pesawat itu untuk waktu yang lama. Situasi malam cukup cerah, lampu-lampu di pesawat itu menyala, mengapa helikopter itu tidak naik atau turun atau berbelok," tulis Trump di platform media sosial Truth Social.
"Mengapa menara pengawas tidak memberi tahu helikopter apa yang harus dilakukan alih-alih bertanya apakah mereka melihat pesawat itu. Ini situasi buruk yang tampaknya seharusnya dapat dicegah. TIDAK BAIK!!!" tambah Trump.
Sebelumnya pada hari yang sama, Menteri Pertahanan AS Pete Hegseth mengatakan bahwa Angkatan Darat dan Departemen Pertahanan AS segera meluncurkan penyelidikan atas insiden tabrakan pesawat dan helikopter yang terjadi di dekat Bandara Nasional Reagan (DCA) dekat Washington itu.
"Investigasi segera diluncurkan oleh Angkatan Darat dan Departemen Pertahanan," tulis Hegseth di pada laman media sosial X. (Ant/Z-2)
Presiden Prabowo didampingi oleh Menteri Sekretaris Negara Prasetyo Hadi, Sekretaris Kabinet Letkol Teddy Indra Wijaya, Menteri Pekerjaan Umum Dody Hanggodo.
Sekretaris Kabinet (Seskab) Teddy Indra Wijaya mengungkapkan bahwa Presiden Prabowo Subianto telah mengirimkan helikopter pribadi ke Aceh sejak pekan pertama bencana Sumatra.
Waastamaops Kapolri Irjen Laksana menegaskan bahwa Polri terus bergerak cepat sebagai bentuk kehadiran negara dalam kondisi darurat.
Dua helikopter yang dilibatkan masing-masing adalah satu unit Mi-17 dan satu unit Bell 412.
TIM Pencarian dan Pertolongan (SAR) gabungan memperluas lokasi operasi pencarian helikopter BK 117-D3 yang diperkirakan jatuh di kawasan hutan Pegunungan Meratus.
Selain jalur udara, Basarnas juga mengerahkan tim melalui jalur darat.
Otoritas setempat mengatakan mereka masih menyelidiki penyebab insiden yang diduga menewaskan 67 orang tersebut.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved