Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
KOTA suci Makkah, Arab Saudi, dilanda banjir akibat kondisi cuaca ekstrem. Menurut laporan Daily Mail, banjir parah juga terpantau melanda Jeddah dan Madinah sepanjang Selasa (7/1/2025) kemarin.
Disebutkan bahwa sebagian wilayah di tiga kota tersebut terendam banjir. Departemen Meteorologi Arab Saudi telah mengumumkan tingkat siaga merah untuk wilayah Makkah, Madinah, dan Jeddah. Pada 2009, banjir besar di Jeddah telah menewaskan lebih dari 100 orang.
Untuk kali ini, tingginya curah hujan telah mengubah jalan menjadi sungai, dan air banjir menghanyutkan mobil, pohon, serta puing-puing. Surat kabar Metro melaporkan bahwa sejumlah orang sempat membentuk rantai manusia untuk menyelamatkan anak-anak yang terjebak banjir di daerah Al-Awali di tenggara Makkah.
Selain itu, penduduk setempat meninggalkan mobil dan satu bus wisata tepat di tengah jalan ketika air tiba-tiba menerjang.
Hujan deras pekan ini terjadi beberapa bulan setelah negara-negara Teluk dilanda hujan yang memecahkan rekor di bulan April dan Mei 2024, yang menyebabkan lebih dari 24 orang meninggal dunia.
Klip yang dibagikan di media sosial menunjukkan bagaimana jalan raya utama di wilayah Kerajaan itu dilanda banjir dahsyat yang mengalir deras ke daerah yang biasanya kering dan berbatu serta menyapu kota-kota di bawahnya.
Dalam video tersebut, warga terlihat meninggalkan mobil mereka di jalan untuk berlari mencari tempat aman, sementara kendaraan lain yang sebagian terendam mencoba menerobos genangan air setinggi beberapa kaki.
Badai dan banjir bukanlah fenomena langka di Arab Saudi dan negara-negara Teluk lainnya, terutama di musim dingin. Tidak sedikit kota dengan sistem drainase dan pembuangan limbah yang kurang berkembang, rentan dilanda banjir besar di tengah tingginya intensitas hujan. (Metrotvnews.com/P-3)
Pesisir pantai selatan Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, diwaspadai terjadi potensi banjir rob. Kondisi itu menyusul peringatan dini yang dikeluarkan BMKG.
Senin (19/1) banjir di Kota Pekalongan meluas dari sebelumnya melanda 2 Kecamatan, kini telah merendam ribuanvrunah di 5 kecamatan yakni Wiradesa, Tirto, Sragi, Siwalan, dan Wonokerto.
Jasad korban ditemukan oleh petugas gabungan di Kali Cilincing, Jakarta Utara, pada Minggu (18/1) sore.
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung mengatakan, curah hujan di wilayah Jakarta, akhir pekan lalu, sudah masuk dalam kategori ekstrem sehingga menyebabkan banjir
AKIBAT terdampak banjir, KAI Daop 8 Surabaya menerapkan rekayasa operasi perjalanan kereta api, salah satunya dengan kembali membatalkan sejumlah perjalanan kereta api jarak jauh hari ini.
Permintaan modifikasi cuaca tersebut didasari kekhawatiran banjir akan meluas di empat kecamatan di Kota Pekalongan.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved