Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
INGGRIS telah membuka pembicaraan dengan Taliban mengenai "perjalanan yang aman" bagi warga negara dan sekutunya yang masih berada di Afghanistan setelah kelompok Islam garis keras mengambil alih negara itu bulan lalu.
Pemerintah Inggris mengonfirmasi kepada AFP bahwa mereka telah mengirim pejabat seniornya, Simon Gass, untuk bertemu dengan perwakilan Taliban di Doha.
Sebagian besar pemimpin senior kelompok itu tinggal di pengasingan di Doha, ibu kota Qatar sampai penggulingan pemerintah Afghanistan yang didukung Barat setelah 20 tahun perang.
Perdana Menteri (PM) Inggris Boris Johnson mendapat kecaman setelah banyak warga Afghanistan yang membantu NATO - dan memenuhi syarat untuk pindah ke Inggris - diyakini telah terdampar di Afghanistan.
Juru bicara pemerintah Inggris mengatakan kepada AFP, pada Rabu (1/9), Gass bertemu dengan perwakilan senior Taliban untuk menggarisbawahi pentingnya perjalanan yang aman dari Afghanistan bagi warga negara Inggris dan orang-orang Afghanistan yang telah bekerja dengan mereka.
Itu adalah diplomasi pertama yang diungkapkan secara terbuka antara London dan Taliban sejak Inggris bergabung dengan Amerika Serikat (AS) dalam evakuasi udara besar-besaran, lebih dari 100.000 orang ke luar dari negara tersebut setelah penyerahan militer Afghanistan.
Taliban telah berjanji untuk mengizinkan warga Afghanistan datang dan pergi dalam menghadapi seruan dari masyarakat internasional untuk menghormati komitmen itu pada hari-hari setelah penarikan AS pada Selasa kemarin.
Lebih dari 8.000 warga Afghanistan yang membantu pasukan NATO berhasil keluar dari Afghanistan.
Tetapi kritik dilontarkan kepada pemerintah karena tidak mengevakuasi ratusan lainnya yang terjebak di negara yang dilanda perang itu ketika Taliban mengambil alih. (AFP/Nur/OL-09)
LEDAKAN langka di ibu kota Pakistan, Islamabad, pada Selasa (11/11) menewaskan 12 orang dan melukai 20 orang. Demikian disampaikan Rumah Sakit Institut Ilmu Kedokteran Pakistan.
MANTAN Sekretaris Jenderal NATO dan Menteri Keuangan Norwegia saat ini, Jens Stoltenberg, menyebut penarikan pasukan AS dari Afghanistan sebagai kekalahan terbesar NATO.
Sedikitnya 20 orang tewas dan lebih dari 500 terluka setelah gempa 6,3 SR mengguncang Mazar-e-Sharif, Afghanistan Utara.
Gempa bumi berkekuatan 6,3 mengguncang wilayah utara Afghanistan dekat kota Mazar-i-Sharif. USGS memperingatkan potensi korban jiwa ratusan dan kerusakan meluas.
Gempa bumi berkekuatan 6,3 magnitudo mengguncang Afghanistan utara dekat Mazar-i-Sharif. Belum ada laporan korban.
Shehbaz menegaskan kembali bahwa Pakistan menginginkan perdamaian dan stabilitas di Afghanistan, tetapi terus menghadapi terorisme lintas batas yang berasal dari tanah Afghanistan.
Presiden Prabowo Subianto berhasil mengamankan komitmen investasi dari Inggris senilai 4 miliar pound sterling atau sekitar Rp90 triliun.
BANK sentral Iran tampaknya menggunakan sejumlah besar mata uang kripto yang didukung oleh politikus Inggris, Nigel Farage, yaitu stablecoin Tether.
Sebagai anggota terbaru koalisi, Kementerian Kehutanan Republik Indonesia membawa keahlian kelas dunia dalam proyek karbon berbasis hutan dan solusi berbasis alam.
Kehadiran Prabowo dalam forum tersebut menunjukkan komitmen Indonesia untuk memperkuat kerja sama ekonomi dan investasi strategis dengan Inggris.
Abad ke-21, menurut Prabowo, merupakan abad ilmu pengetahuan dan teknologi.
Presiden Prabowo Subianto dan Perdana Menteri (PM) Inggris, Keir Starmer secara resmi sepakati kemitraan strategis baru antara Republik Indonesia dan Inggris.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved