Headline
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
Kumpulan Berita DPR RI
KORBAN tewas akibat penembakan pada akhir pekan di Provinsi Nova Scotia, Kanada, naik menjadi 23 orang. Hal itu dikatakan polisi Kanada, Selasa (21/4), setelah sejumlah jenazah ditemukan di dalam rumah dan mobil yang terbakar.
"Jumlah korban menjadi 23 orang, termasuk seorang anak remaja putri berusia 17 tahun. Korban lainnya adalah orang dewasa, baik laki-laki maupun perempuan," ujar Kepolisian Kanada dalam sebuah keterangan resmi.
"Kami telah mengevakuasi jenazah dari sejumlah lokasi kebakaran," imbuh polisi sembari mengatakan sedikitnya lima rumah dan bangunan, serta sejumlah kendaraan, dibakar oleh tersangka.
Baca juga: Polisi Selidiki Motif Penembakan di Kanada
Belum diketahui apakah pelaku penembakan, yang tewas setelah baku tembak dengan polisi, termasuk dalam jumlah korban tewas.
Polisi mengidentifikasi pelaku penembakan itu sebagai Gabriel Wortman, 51. Dia melakukan aksi brutalnya pada Sabtu (18/4) malam di Desa Portapique.
Dia tewas sekitar 14 jam kemudian setelah baku tembak dengan polisi di sebuah SPBU di Halifax, 104 kilometer dari TKP awal.
"Sejumlah korban memang dikenal oleh Gabriel Wortman dan telah diincar sementara sisanya tidak dikenal oleh pelaku," ungkap polisi.
Polisi mengonfirmasi bahwa Wortman mengenakan seragam polisi saat melakukan aksinya dan mengemudikan sebuah replika mobil polisi.
Saat ini, polisi tengah mengumpulkan bukti terkait penembakan itu di 16 lokasi di Portapique, Wentworth, Debert, Shubenacadie, Milford, dan Enfield. (AFP/OL-1)
Presiden Trump umumkan deeskalasi di Minneapolis pasca penembakan fatal warga sipil oleh agen federal.
Terjadi penembakan di Arivaca, Arizona melibatkan agen Patroli Perbatasan AS. FBI dan Sheriff Pima selidiki penggunaan kekuatan setelah satu korban dinyatakan kritis.
Investigasi atas penembakan Alex Pretti di Minneapolis mengungkap perbedaan tajam antara klaim pemerintah dan rekaman video. Keluarga korban sebut narasi pemerintah sebagai "kebohongan".
NRA dan kelompok lobi senjata AS menuntut transparansi dalam kasus penembakan perawat Alex Pretti di Minneapolis. Ada perbedaan versi antara saksi dan pemerintah.
Kesaksian baru mengungkap detik-detik penembakan Alex Pretti di Minneapolis. Otoritas Minnesota gugat pemerintahan Trump atas dugaan penghilangan barang bukti.
Analisis video CNN mengungkap fakta mengejutkan dalam kasus penembakan Alex Pretti. Agen federal tampak telah mengamankan senjata sebelum tembakan fatal beruntun terjadi.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved