Headline

Tanpa kejelasan, DPR bisa ganti hakim yang telah dipilih.

Prancis Laporkan 642 Kematian Akibat Covid-19 Dalam Tempo 24 Jam

Basuki Eka Purnama
19/4/2020 07:33
Prancis Laporkan 642 Kematian Akibat Covid-19 Dalam Tempo 24 Jam
Seorang perempuan mengenakan masker berjalan di tepi pantai di Nice, Prancis.(AFP/ VALERY HACHE )

PRANCIS, Sabtu (18/4), melaporkan tambahan 642 kematian akibat covid-19 di rumah sakit dan panti jompo dalam tempo 24 jam. Namun, jumlah kasus baru virus korona itu mengalami penurunan.

Angka kematian baru itu, 364 di rumah sakit dan 278 di panti jompo, membuat jumlah total kematian akibat covid-19 di Prancis menjadi 19.323.

Namun, melanjutkan tren yang terjadi selama beberapa hari terakhir, jumlah pasien covid-19 di rumah sakit menurun sebanyak 551 menjadi 30.639. Adapun pasien yang dirawat di ruang perawatan intensif menurun sebanyak 194 menjadi 5.833.

Baca juga: New York Laporkan Angka Kematian Terendah dalam Tempo 2 Pekan

Ini merupakan hari keempat secara beruntun terjadi penurunan angka pasien di rumah sakit dan hari kesepuluh secara beruntun jumlah pasien yang dirawat di ruang perawatan intensif menurun.

"Meski penurunan pasien yang dirawat di ruang perawatan intensif terus menurun, jumlahnya masih di atas angka normal di Prancis," ujar Kementerian Kesehatan Prancis dalam keterangan resmi mereka.

Prancis telah memberlakukan lockdown sejak 17 Maret dalam upaya memperlambat penyebaran covid-19. Namun, Presiden Emanuel Macron, pekan ini, mengatakan lockdown akan mulai dilonggarkan pada 11 Mei.

Menurut Macron, saat itu, sekolah bisa mulai dibuka. Namun, cafe, bioskop, dan venue budaya akan tetap ditutup. (AFP/OL-1)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya