Headline

RI dan Uni Eropa menyepakati seluruh poin perjanjian

Fokus

Indonesia memiliki banyak potensi dan kekuatan sebagai daya tawar dalam negosiasi.

Korban Tewas Akibat Virus Korona di Tiongkok Capai 490 Orang

Nur Aivanni
05/2/2020 08:28
Korban Tewas Akibat Virus Korona di Tiongkok Capai 490 Orang
Stasiun bus Hongqioa di Shanghai, Tiongkok yang biasanya penuh terlihat sepi seiring wabah virus korona melanda Tiongkok.(AFP/Noel Celis)

JUMLAH korban tewas akibat virus korona di Tiongkok, Rabu (5/2), melonjak hampir mencapai 500 orang setelah Hong Kong melaporkan kematian pertama akibat virus tersebut.

Jumlah korban tewas akibat virus korona di Tiongkok kini menjadi 490 orang setelah Provinsi Hubei melaporkan 65 orang tewas, jumlah terbanyak dalam waktu sehari sejak penyakit itu mewabah pada bulan lalu.

Baca juga: Turis Tiongkok Overstay Berharap Dapat Kemudahan Imigrasi

Lebih dari 20 negara telah mengonfirmasi kasus virus korona sehingga Badan Kesehatan Dunia (WHO) menyatakan darurat kesehatan dunia, sejumlah negara memberlakukan pembatasna perjalanan, dan sejumlah maskapai menghentikan penerbangan ke dan dari Tiongkok.

WHO, Selasa (4/2), mengatakan langkah dramatis yang diambil Tiongkok telah memberi kesempatan untuk menghentikan transmisi penyakit itu sembari menyerukan solidaritas global untuk memerangi virus tersebut. (AFP/OL-1)

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik