Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
SEBUAH pesawat militer kecil jatuh di sebuah daerah perumahan di Kota Rawalpindi, Pakistan, dekat Ibu Kota Islamabad, Selasa (30/7) pagi.
Menurut seorang anggota tim penyelamat kepada AFP, 15 orang tewas dalam insiden ini.
"Sebuah pesawat kecil jatuh di area perumahan. Sejauh ini, kami telah mengevakuasi 15 mayat, termasuk 10 warga sipil dan lima awak pesawat," kata juru bicara tim penyelamat Farooq Butt.
Ia menambahkan 12 orang lain mengalami luka-luka.
Pesawat yang jatuh itu adalah milik militer Pakistan. Pesawat tersebut jatuh di dekat lingkungan kelas atas di kota garnisun yang menjadi markas tentara.
Seorang wartawan AFP di tempat kejadian mengatakan asap masih mengepul dari puing-puing pesawat dan rumah yang terbakar. Potongan-potongan pesawat juga terlihat di atap-atap rumah.
Baca juga: Jadikan Peluncur Misil Suvenir, Prajurit AS Ditahan di Bandara
Para pejabat militer telah menutup tempat kejadian. Namun, kerumunan penduduk setempat masih berusaha mendekat. Beberapa di antara mereka terlihat tidak mampu menyembunyikan kesedihan lantaran rumahnya hancur.
Pakistan memiliki catatan keselamatan penerbangan yang kurang baik. Kecelakaan pesawat dan helikopter sering terjadi selama bertahun-tahun.
Pada 2016, sebuah pesawat Pakistan International Airlines terbakar. Salah satu mesin turbopropnya tidak berfungsi saat melakukan perjalanan dari Pakistan utara yang terpencil ke Islamabad. Insiden itu menewaskan lebih dari 40 orang.
Sebelumnya, bencana udara paling mematikan di tanah Pakistan terjadi pada 2010. Sebuah Airbus 321 yang dioperasikan oleh maskapai swasta Airblue yang terbang dari Karachi menabrak bukit di luar Islamabad ketika akan mendarat. Kecelakaan tersebut menewaskan semua penumpang yang berjumlah 152 orang. (AFP/OL-2)
Menhan Pakistan Khawaja Asif sebut AS standar ganda: Harusnya tangkap PM Israel Netanyahu sebagai penjahat kemanusiaan, bukan culik Presiden Venezuela Maduro.
Bintang kehormatan Nishan-e-Pakistan merupakan penghargaan tertinggi yang diberikan oleh Pemerintah Pakistan kepada para pemimpin asing yang dinilai berjasa besar bagi Pakistan.
Presiden Prabowo Subianto menegaskan komitmen kuat Indonesia dalam mendukung kemerdekaan Palestina melalui solusi dua negara atau two state solution saat melakukan kunjungan ke Islamabad
Indonesia saat ini merupakan salah satu dari enam mitra dagang terbesar Pakistan, bersaing dengan Qatar. Nilai perdagangannya mencapai lebih dari US$4 miliar.
LEDAKAN langka di ibu kota Pakistan, Islamabad, pada Selasa (11/11) menewaskan 12 orang dan melukai 20 orang. Demikian disampaikan Rumah Sakit Institut Ilmu Kedokteran Pakistan.
PEMERINTAH Pakistan menyatakan siaga penuh setelah serangan bom bunuh diri di luar gedung pengadilan distrik Islamabad pada Selasa (11/11) menewaskan sedikitnya 12 orang.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved