Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
PRESIDEN Prabowo Subianto mendorong agar dilakukan percepatan transformasi digital pendidikan dengan target ambisius pemasangan satu juta panel digital di sekolah-sekolah pada tahun depan.
"Tahun depan sasaran kita adalah menambah tiga panel, berarti tiga kelas lagi untuk semua kelas di indonesia. Berarti tahun depan kita akan pasang Insya Allah satu juta panel kira-kira," ujarnya saat memberikan pidato dalam kegiatan pemberian Interactive Flat Panel (IFP) di SMP 4 Bekasi, Jawa Barat, Senin (17/11).
Prabowo turut mengapresiasi kinerja Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah yang mampu melesat jauh dari ekspektasi. Sebab, ia memperkirakan program pemberian IFP itu membutuhkan waktu lebih dari satu tahun.
Namun sejak dicanangkan pada Mei 2025, jumlah IFP terpasang telah menembus 173 ribu panel hingga November 2025. Prabowo juga menilai hal itu menjadi pencapaian yang cukup cepat dan perlu untuk terus diakselerasi.
Menurutnya, digitalisasi menjadi langkah strategis untuk menjawab kekurangan tenaga pengajar kompeten di sejumlah mata pelajaran serta keterbatasan fasilitas pendidikan. Ia menekankan bahwa lompatan teknologi bukan berarti mengabaikan perbaikan fisik sekolah.
"Kita ingin memperbaiki semua sekolah yang ada di Indonesia dan kita ingin konsolidasi sekolah-sekolah itu," kata dia.
Prabowo juga menegaskan rencananya membangun sekolah-sekolah terintegrasi dengan fasilitas modern setara negara maju. Ia meminta jajaran Kemendikdasmen untuk terus mencari konten digital terbaik dari seluruh dunia.
Ia memastikan penyediaan konten akan dikurasi dan disesuaikan agar mudah diterima siswa di seluruh Indonesia. Hingga akhir Desember, seluruh sekitar 288 ribu lebih sekolah ditargetkan sudah terpasang panel digital. (Mir/P-3)
Presiden Prabowo juga diagendakan bertemu dengan Raja Inggris Charles III.
Ini kata ekonom terkait pencalonan Wakil Menteri Keuangan Thomas Djiwandono yang juga merupakan keponakan Presiden Prabowo Subianto sebagai deputi gubernur BI.
KEMENTERIAN Keuangan (Kemenkeu) merespons kabar yang menyebut Wakil Menteri Keuangan Thomas Djiwandono digadang-gadang mengisi posisi Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI).
PRESIDEN Prabowo Subianto menyodorkan keponakannya, Thomas Djiwandono, yang saat ini menjabat sebagai Wakil Menteri Keuangan untuk menjadi Deputi Gubernur Bank Indonesia.
Presiden Prabowo Subianto langsung memerintahkan pencarian dan evakuasi korban pesawat ATR 42-500 sesegera mungkin setelah menerima laporan saat memimpin rapat terbatas beberapa hari lalu.
Tak selang lama, mobil dinas Brian dengan nomor polisi RI 25-7 tiba menyusul pada pukul 20.32 WIB.
Transformasi pendidikan ini telah berdampak positif terhadap proses pembelajaran
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved