Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
MENTERI Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin menyampaikan rencana pemerintah untuk mendatangkan 1.600 dosis vaksin tambahan dalam upaya menghadapi wabah Mpox.
“Dari 1.000 dosis vaksin yang kami datangkan, saat ini hanya tersisa 40 dosis. Kami sedang menunggu kedatangan 1.600 dosis vaksin tambahan yang diharapkan tiba minggu ini,” kata Budi di kompleks Istana Kepresidenan Jakarta, Selasa.
Ia mengatakan tambahan vaksin itu akan menambah jumlah vaksin Mpox yang sebelumnya tersedia di Indonesia sebanyak 1.000 dosis. Budi menjelaskan bahwa setiap dosis vaksin Mpox memerlukan anggaran yang relatif mahal, sekitar Rp3,5 juta.
Baca juga : Mahal dan Masih Terbatas, Vaksin Mpox Bukan untuk Umum
Meskipun tidak ada kendala signifikan dalam pengadaan vaksin dari Denmark, Budi mengakui bahwa ketersediaan vaksin terbatas karena permintaan tinggi dari berbagai negara dan pedoman WHO yang membatasi pemberian vaksin hanya untuk kelompok berisiko tinggi.
"Memang vaksin ini bukan untuk masyarakat umum. Karena itu tadi, penularannya bukan seperti ini. Penularannya benar-benar ada kontak seksual 95 persen yang sama seperti HIV," katanya.
Menkes juga mengimbau masyarakat untuk waspada terhadap penularan Mpox tanpa perlu khawatir berlebihan, sebab sebanyak 88 kasus yang terdeteksi sejak 2022, telah seluruhnya pulih.
“Karena penyakit ini tidak banyak menyebar, vaksin tidak tersedia dalam jumlah besar. Namun, jika perilaku kita baik dan mengikuti pedoman kesehatan, masyarakat tidak perlu terlalu khawatir,” katanya. (Ant/H-2)
DI saat meningkatnya jumlah pasien Covid-19, persedian vaksin Covid-19 di sejumlah Puskesmas di Surabaya, Jawa Timur, kembali kekurangan vaksin.
"(Keterbatasan vaksin) tidak lama, sudah didistribusikan lagi 2,5 juta Pfizer dan lima juta dari Covac," tandasnya.
PEMERINTAH Kota Cirebon kembali menggencarkan vaksinasi Covid-19. Namun vaksin yang tersedia saat ini mengalami keterbatasan.
PERSEDIAAN vaksin covid-19 di Kota Bandung kembali menitpis, setelah sebelumnya sempat mendapat kiriman 1.000 vial vaksin Covid-19 jenis Pfizer dari Kemenkes pada Senin (31/10) lalu.
PEMPROV DKI Jakarta mendapatkan lagi kiriman vaksin covid-19 dari pemerintah pusat. Sebelumnya diketahui stok vaksin covid-19 di Jakarta sempat menipis.
Mpox merupakan infeksi virus yang menyebar melalui kontak dekat dan biasanya menyebabkan gejala seperti flu dan lesi bernanah di sekujur tubuh.
Dua kasus suspek Monkey Pox (Mpox) atau cacar monyet yang dilaporkan di Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau, bukan merupakan kasus konfirmasi Mpox.
Direktur WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus menyatakan bahwa cacar monyet atau monkey pox (mpox) bukan lagi darurat kesehatan atau Public Health Emergency of International Concern (PHEIC)
Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) mengumumkan bahwa monkeypox (mpox) bukan lagi dianggap sebagai keadaan darurat kesehatan internasional.
Kasus Mpox atau cacar monyet kembali muncul di Indonesia. Ketahui gejala awal, penyebab penularannya, dan langkah pencegahan efektif agar tidak tertular penyakit ini.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved