Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
DALAM rangka memperingati Hari Kemerdekaan ke-79 Indonesia, Bank Woori Saudara (BWS) dan Human Initiative (HI) berkolaborasi melakukan aksi pemenuhan air bersih dengan membangun sumur bor untuk masyarakat di, Desa Citayam, Kecamatan Tajurhalang, Kabupaten Bogor, Jawa Barat.
Program pembangunan sumur bor ini merupakan bagian dari program tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) yang digagas Bank Woori Saudara bersama Human Initiative. Tujuannya adalah untuk membantu masyarakat di desa tersebut mendapatkan akses air bersih untuk sanitasi yang lebih baik dan merata.
Penyerahan secara simbolis program ini dilaksanakan di Kantor Pusat Bank Woori Saudara yang dihadiri oleh Corporate Secretary Bank Woori Saudara Wuryanto bersama Manager Donor Account Representative for Corporate Human Initiative Ade Shinta Dewi.
Baca juga : Menutup Tahun 2023 dengan CSR, Bank Woori Saudara kembali Gandeng Human Initiative
Wuryanto menyampaikan, “Semoga program pembangunan sumur bor ini tidak hanya memberikan akses terhadap sanitasi dan kebersihan yang memadai dan merata bagi masyarakat Desa Citayam, tetapi juga menjadi fondasi bagi peningkatan kualitas hidup baik dari sisi produktivitas, kesehatan, dan kesejahteraan."
Program aksi pemenuhan air bersih merupakan salah satu cara dari Bank Woori Saudara untuk mendukung 17 Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (TPB). TPB merupakan gerakan untuk mempelopori kesejahteraan hidup sekaligus merawat lingkungan sekitar secara berkesinambungan.
Aksi pemenuhan air bersih merupakan TPB ke 6 yang memiliki misi menjamin ketersediaan serta pengelolaan air bersih dan sanitasi yang berkelanjutan untuk semua.
Bank Woori Saudara berkomitmen terus melakukan program aksi pemenuhan air bersih di wilayah-wilayah yang dirasa masih kurang dalam pemenuhan sanitasi serta air bersih yang memadai. (RO/Z-1)
Danau Kemiri di Desa Pagardewa, Kabupaten Muara Enim, Sumatra Selatan, kini berkembang menjadi motor ekonomi baru berbasis wisata edukatif dan ekonomi kreatif.
PT Elnusa Petrofin (EPN), anak usaha PT Elnusa Tbk (ELSA) terus berkontribusi terhadap lingkungan dan masyarakat melalui pelaksanaan 1.010 kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) sepanjang 2025 di 98 unit operasi di seluruh Indonesia.
Komitmen Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dalam penanganan bencana Sumatra melalui alokasi dana Corporate Social Responsibility (CSR) sebesar Rp1 triliun diapresiasi.
Dana bantuan tersebut akan dimanfaatkan untuk mendukung program prioritas kebencanaan, antara lain penyediaan dapur umum, air bersih, serta layanan kesehatan.
Lotte Mart dan Lotte Grosir bekerja sama dengan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) kembali menegaskan komitmennya dalam menjalankan tanggung jawab sosial perusahaan.
Menutup tahun dengan penuh rasa syukur, kehangatan, dan kebersamaan, Aryaduta Lippo Village menggelar kegiatan Townhall Staff yang dirangkai dalam program
KEMENTERIAN Pekerjaan Umum (PU) melalui Balai Penataan Bangunan, Prasarana dan Kawasan (BPBPK) Aceh terus mendukung pemulihan layanan dasar pascabencana di Provinsi Aceh.
Selain menyediakan sumur bor untuk kebutuhan harian, pemerintah juga memasang mesin penjernih air berteknologi RO.
KEPALA Staf TNI Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak memberikan penjelasan soal anggaran pembangunan sumur senilai Rp150 juta bagi masyarakat terdampak bencana di Sumatra.
Brigjen Anang Sumpena menegaskan bahwa kehadiran Polri di lokasi bencana tidak hanya bersifat tanggap darurat.
Kelangkaan air di Kupang selama ini memaksa banyak keluarga harus menempuh jarak jauh, membeli air dengan harga tinggi, atau berhemat ekstrem dalam aktivitas sehari-hari.
Ketua YLKI Niti Emiliana mendesak Pemerintah tinjau ulang izin Aqua setelah sidak Dedi Mulyadi mengungkap dugaan sumber air dari sumur bor.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved