Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
NEGARA anggota G20 bakal memberi perhatian khusus terhadap masyarakat dalam situasi rentan untuk bisa mendapatkan akses digital ekonomi. Pasalnya, ungkap Alternate Chair DEWG G20 Dedy Permadi, hingga saat ini masih banyak masyarakat yang tinggal di wilayah belum merasakan infrastruktur digital dengan optimal.
“Seluruh negara G20 meyakini perhatian ke masyarakat rentan terhadap infrastruktur digital menjadi isu bersama,” katanya saat konferensi pers terkait penyelenggaraan Digital Technology Expo di Bali, Sabtu (12/11).
Menurut Dedi, pentingnya akses masyarakat terhadap infrastruktur digital ini berkaitan dengan upaya masyarakat di remote area untuk mengembangkan usaha mikro kecil menengah (UMKM). Di Indonesia saja, ungkap Dedi, jumlah UMKM yang bisa mengakses ekonomi digital baru mencapai 19 juta dari 64 juta pengusaha. “Selain budaya, infrastruktur lah yang menjadi salah satu hambatan berkembangnya ekonomi digital. Karena itu G20 ini diharapkan bisa mengatasi problem tersebut,” jelasnya.
Dedy mengklaim, pelaku UMKM yang sudah bisa memanfaatkan potensi transformasi untuk bisa bertahan dan kembali pulih dari hantaman pandemi Covid-19. “Jadi ketika UMKM memanfaatkan digital mereka bisa bertahan di tengah pandemi Covid-19," tegasnya.
Dedi menyebutkan, selain mendorong UMKM untuk bertransformasi ke ranah digital, Forum G20 diharapkan juga mampu memberikan peluang perluasan usaha baik secara kualitas dan kuantitas, yang pada akhirnya membuat UMKM tersebut memiliki daya saing di level global. “Jadi sebetulnya tujuan kita adalah UMKM yang go internasional," ucap dia.
Pemerintah, tambah Jubir Kementerian Komunikasi dan Informatika tersebut, tidak ingin terlalu ambisius terhadap jumlah UMKM yang bisa mengakses teknologi digital. “Setidaknya 30 juta pelaku UMKM yang bisa mengakses teknologi digital pada 2024. Kita sedang upayakan itu,” pungkasnya. (OL-15)
Klinik gigi Smileworks di Kelapa Gading mengutamakan pemeriksaan komprehensif, edukasi pasien, dan teknologi kedokteran gigi berstandar internasional.
Masa depan akademik mahasiswa bergantung pada sejauh mana mereka mampu beradaptasi dengan teknologi tanpa kehilangan jati diri sebagai pembelajar yang kritis dan fokus.
Teknologi digital kian memainkan peran strategis dalam memperkuat daya saing usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) serta ritel mikro di Indonesia.
Pemerintah Kabupaten Jepara memperkuat program UMKM Naik Kelas untuk mendorong pertumbuhan ekonomi berbasis rakyat.
PERKEMBANGAN teknologi digital telah mengubah cara kita menjalani kehidupan sehari-hari: bekerja, belajar, bersosialisasi, hingga berlibur kini sering dilakukan di depan layar.
Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) RI siap menggelar Konferensi Zakat Internasional ke-9 atau The 9th International Conference on Zakat (Iconz) 2025 yang berlangsung pada 9-11 Desember
Shopee 10 tahun dorong UMKM, brand lokal, dan kreator tumbuh digital
Menko Airlangga menegaskan bahwa sektor digital kini berkedudukan sebagai mesin ketiga (third engine) pertumbuhan ekonomi Indonesia.
Meski pembayaran nontunai kian dominan, pelaku industri menilai ketersediaan uang tunai tetap menjadi elemen penting.
Di tengah pesatnya pertumbuhan ekonomi digital Indonesia yang kerap diukur lewat valuasi dan pendanaan, MDI Ventures menghadirkan perspektif berbeda.
Pemerintah tengah bersiap melaksanakan Sensus Ekonomi 2026 (SE2026), gelombang pendataan nasional yang menjadi fondasi penting dalam membaca denyut ekonomi Indonesia
Kebutuhan masyarakat terhadap akses internet kini setara dengan kebutuhan pokok, namun kenyataannya layanan tersebut masih belum dapat dinikmati secara merata.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved