Headline

Indonesia optimistis IEU-CEPA akan mengerek perdagangan hingga Rp975 triliun.

Fokus

Tiga sumber banjir Jakarta, yaitu kiriman air, curah hujan, dan rob.

Presiden Minta Penanganan Kesehatan Diutamakan

Dhika kusuma winata
07/9/2020 13:45
Presiden Minta Penanganan Kesehatan Diutamakan
Ilustrasi(MI/RAMDANI)

PRESIDEN Joko Widodo meminta sektor kesehatan agar terus menjadi fokus dalam penanganan pandemi covid-19. Presiden mengingatkan penanganan sektor kesehatan perlu dikedepankan lantaran menjadi kunci dalam pemulihan ekonomi.

Hal itu disampaikannya dalam Sidang Kabinet Paripurna untuk Penanganan Kesehatan dan Pemulihan Ekonomi di Istana Negara, Jakarta, Senin (7/9).

Baca juga: Kampanye Jaga Jarak Digelar Besok

"Ini yang perlu saya ingatkan, sekali lagi bahwa kunci dari ekonomi kita agar baik adalah kesehatan yang baik. Kesehatan yang baik akan menjadikan ekonomi kita baik. Artinya, fokus kita tetap nomor satu adalah kesehatan, penanganan covid-19. Karena memang kuncinya ada di sini," jelas Presiden Jokowi.

Dalam kesempatan itu, Presiden memerintahkan jajaran Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi, Menteri Kesehatan, dan TNI/Polri untuk betul-betul fokus pada urusan penanganan covid-19. Presiden menyatakan pemulihan ekonomi akan lebih mudah jika penanganan wabah berjalan optimal.

"Ekonomi akan mengikuti. Sekali lagi, kalau penanganan covid-19 baik, kesehatan juga baik, ekonomi juga akan membaik," ucapnya.

Kepala Negara menyatakan pemerintah menginginkan agar ekonomi bisa cepat pulih. Namun, penyebaran covid-19 harus terlebih dahulu bisa ditekan. Presiden mewanti-wanti agar jangan sampai penanganan covid-19 belum optimal namun terjadi pembukaan aktivitas sektor ekonomi yang berisiko meningkatkan kasus wabah.

"Masalah kesehatan harus betul-betul tertangani dengan baik. Karena memang kita ingin secepat-cepatnya restart di bidang ekonomi. Jangan sampai urusan kesehatan, urusan covid-19 belum tertangani dengan baik, kita sudah men-starter, restart di bidang ekonomi. Ini juga sangat berbahaya," ujarnya. (OL-6)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Astri Novaria
Berita Lainnya