Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
AKTRIS Sheila Dara Aisha mengakui Hari Kartini menjadi momen pengingat bagi dirinya agar tak menyiakan perjuangan yang sudah dilakukan oleh tokoh pahlawan tersebut.
"Hari Kartini buat aku sih itu, biasanya kan kita ingetnya kita celebrate ya. Kita merayakan peran Ibu Kartini untuk Indonesia sendiri. Tapi kalau buat aku sendiri, aku ngerasa Hari Kartini itu jadi pengingat buat kita untuk nggak menyia-nyiakan perjuangan Kartini," ungkap Sheila.
Menurut istri dari Vidi Aldiano itu, Kartini telah memperjuangkan emansipasi wanita. Sehingga sekarang ini, setiap wanita bisa merasakan hal-hal yang dulunya sangat dibatasi untuk kaum hawa. Misalnya seperti bersekolah dan lain sebagainya.
Baca juga: Dira Sugandi Beberkan Sosok Kartini di Bidang Musik
Sheila pun mengimbau agar para wanita Indonesia dapat mensyukuri nikmat yang kini bisa dirasakan. Sebab tanpa sosok Ibu Kartini, wanita Indonesia tentu tidak akan bisa seperti sekarang.
"Bagaimana pun dia sudah mengupayakan supaya kita sekarang, di titik ini, perempuan bisa merasakan banyak privilage yang mungkin dulu nggak banyak perempuan bisa rasakan. Gitu sih menurut aku. Jadi kayak pengingat untuk kita terus agar berusaha maksimal dan mensyukuri apa yang kita punya sekarang," pungkasnya.(Ant/OL-5)
PENYANYI Vidi Aldiano tak mampu menyembunyikan rasa bangganya saat sang istri, Sheila Dara, meraih Piala Citra pada Festival Film Indonesia (FFI) 2025 di Taman Ismail Marzuki, Kamis (20/11)
Festival Film Indonesia (FFI) resmi merilis daftar nominasi untuk kategori Pemeran Utama Pria Terbaik dan Pemeran Utama Perempuan Terbaik untuk gelaran FFI 2025.
"Sore: Istri Dari Masa Depan terpilih menjadi perwakilan film Indonesia untuk Best International Feature Oscar 2026,"
"Karena sudah latihan, jadi semua dialog Kroasia dalam film itu aku implementasikan secara langsung dan itu bukan dubing,"
Yandy yang merasa menjadi produk dari cinta tanpa syarat, merasa perlu membagikan bagaimana indahnya merasakan dicintai tanpa syarat kepada publik luas.
SHEILA Dara Aisha dan Dion Wiyoko telah bermain bersama sebagai pasangan setidaknya dalam empat judul. Kolaborasi keduanya, selalu dipertemukan oleh sutradara Yandy Laurens.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved