Selasa 17 November 2020, 10:36 WIB

Soumitra Wafat, Amitabh Bachchan dan Aamir Khan Berduka

Mediaindonesia.com | Hiburan
Soumitra Wafat, Amitabh Bachchan dan Aamir Khan Berduka

AFP/Sujit Jaiswal
.

 

SETELAH Amitabh Bachchan, Aamir Khan mengucapkan dukacita atas meninggalnya aktor kawakan Bollywood Soumitra Chatterjee di media sosial. Soumitra Chatterjee meninggal pada Minggu (15/11) di usia 85 tahun, setelah berjuang selama hampir 40 hari di suatu rumah sakit Kolkata.

Dalam Twitter-nya, Aamir menulis bahwa sinema India telah kehilangan salah satu bintang utamanya. "Saya turut berbelasungkawa untuk keluarga Soumitraji dan untuk semua penggemarnya. Pekerjaannya akan terus membawa sukacita bagi kita semua. RIP Shri Soumitra Chatterjee." Ucapan ini diikuti dengan emoticon doa.

Amitabh terlihat berbagi beberapa foto dengan mendiang aktor legendaris dari Festival Film Internasional India yang diselenggarakan di Kolkata sebagai penghormatan. "Soumitra Chatterjee legenda ikonik dan salah satu pilar terkuat dalam industri film...telah jatuh .. jiwa yang lembut dan bakat yang berlimpah...terakhir bertemu dengannya di IFFI di Kolkata..Doa.."

Sebelumnya pada Oktober, Soumitra dinyatakan positif covid-19. Setelah itu dia dirawat di rumah sakit dan kemudian dinyatakan negatif. Namun, kondisi kesehatannya semakin memburuk sejak dua hari terakhir. (Timesofindia/OL-14)

Baca Juga

Soompi

Drakor The Heavenly Idol Selesai, Ini Sinopsis dan Pemerannya

👤Zubaedah Hanum 🕔Jumat 24 Maret 2023, 17:30 WIB
DRAMA Korea The Heavenly Idol yang dibintangi oleh Kim Min Kyu dan Go Bo Gyeol berakhir Kamis, 23 Maret 2023 malam, tanpa peningkatan...
Youtube

Lagu ‘Like Crazy’ Milik Jimin BTS Terinsipirasi dari Film Romantis

👤Gana Buana 🕔Jumat 24 Maret 2023, 15:04 WIB
Jimin BTS resmi mengeluarkan lagu ‘Like Crazy’ dari album solo perdanya...
Dok. MI/Fajri

Mengenal Lebih Dekat Ken Dedes Lewat Drama Musikal

👤Rahmatul Fajri 🕔Jumat 24 Maret 2023, 13:30 WIB
Jika bisasanya kisah Ken Dedes disajikan dalam bentuk naskah cerita atau teater, kali ini kisah Ken Dedes disajikan dalam bentuk yang lebih...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

Berita Terkini

Selengkapnya

Top Tags

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya