Headline

Mantan finalis Idola Cilik dan kreator konten juga memilih menikah di KUA.

Fokus

Ketegangan antara Thailand dan Kamboja meningkat drastis sejak insiden perbatasan

Ben Affleck Teken Sejumlah Film Batman dan Seri HBO Max

Wisnu AS
23/10/2020 15:15
Ben Affleck Teken Sejumlah Film Batman dan Seri HBO Max
.(AFP/Jean-Baptiste Lacroix)

SUMBER yang dekat dengan TCN (The Culture Net) telah mengonfirmasi Ben Affleck menandatangani kontrak untuk lebih banyak film sebagai Batman serta seri HBO Max-nya sendiri.

Kabar itu muncul setelah eksklusif dari Vanity Fair pada Agustus yang mengonfirmasi bahwa Affleck akan kembali memakai topeng tersebut untuk The Flash karya Andy Muschietti.

Sumber TCN sekarang mengonfirmasi bahwa Affleck bermaksud untuk melanjutkan perannya sebagai Dark Knight. Dia telah menandatangani kontrak untuk tampil dalam sejumlah film yang dirahasiakan untuk menampilkan versinya sebagai Batman.

TCN juga memastikan bahwa sebagian dari penandatanganan itu, termasuk usulan proyek HBO Max. Dengan Affleck sekarang bergabung, seri HBO tersebut sedang mengerjakan detail plot.

Fokus besar yang dilihat untuk serial itu, katanya, merupakan cerita latar belakang Robin, kematiannya di tangan Joker (yang kontraknya harus segera diumumkan), dan kehilangan Boy Wonder membuat Batman menjadi individu yang letih saat tampil di Batman v Superman. (OL-14)

 
 
 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya