Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

Kemenkop Terima Kunjungan Kehormatan Timor Leste, Perkuat Sinergi Pengembangan Koperasi Desa

 Gana Buana
07/12/2025 10:02
Kemenkop Terima Kunjungan Kehormatan Timor Leste, Perkuat Sinergi Pengembangan Koperasi Desa
Menkop Ferry Juliantono menerima kunjungan kehormatan Sekretaris Negara Urusan Koperasi Timor Leste, Arsénio Pereira da Silva.(Dok. Kemenkop)

Menteri Koperasi (Menkop) Ferry Juliantono menerima kunjungan kehormatan Sekretaris Negara Urusan Koperasi Timor Leste, Arsenio Pereira da Silva, di kantor Kemenkop, Jumat (5/12).

Pertemuan tersebut membahas tindak lanjut implementasi Nota Kesepahaman (MoU) yang telah ditandatangani pada Februari 2024, sekaligus penyelarasan pandangan mengenai peran strategis koperasi dalam pembangunan ekonomi. Isu ini juga akan menjadi materi yang dibawa bersama pada forum internasional, khususnya ASEAN Cooperative Ministerial Meeting (ACMM) serta Dili Cooperative Expo 2026 di Timor Leste.

Ferry mengungkapkan apresiasi atas kunjungan delegasi Timor Leste yang dinilai menjadi momentum penting dalam mempererat hubungan bilateral, terutama pada sektor pengembangan koperasi.

“Ini merupakan kehormatan bagi kami. Harapannya, kerja sama yang sudah terbangun melalui MoU sebelumnya dapat dilanjutkan dan diperkuat kembali,” ujar Ferry.

Ia menekankan perlunya peninjauan ulang MoU agar selaras dengan kebijakan terbaru kedua negara. Menurutnya, berbagai capaian yang tertunda beserta hambatannya harus dipetakan secara jelas agar kolaborasi dapat direalisasikan secara optimal.

Untuk itu, Ferry mengusulkan pembentukan Joint Technical Working Group sebagai wadah teknis bersama yang akan merumuskan langkah-langkah konkret serta penyusunan materi yang akan dibawa ke forum internasional tahun mendatang.

“Kami berharap kelompok kerja teknis ini dapat segera dibentuk. Semakin banyak negara di kawasan ASEAN yang terlibat dalam memajukan koperasi, maka semakin kuat ekosistemnya,” ujarnya.

Dalam kesempatan tersebut, Ferry juga menyampaikan selamat atas diterimanya Timor Leste sebagai Anggota Penuh ASEAN pada 26 Oktober 2025, yang dinilai akan membuka ruang kolaborasi regional lebih luas, termasuk di sektor koperasi.

Kopdes/Kel Merah Putih Sebagai Pilar Baru Kolaborasi

Ferry turut menjelaskan mandat baru Kemenkop pada era pemerintahan Presiden Prabowo Subianto, yaitu menjadikan koperasi sebagai pilar utama pembangunan ekonomi melalui program pembangunan 80 ribu Koperasi Desa/Kelurahan (Kopdes/Kel) Merah Putih.

Ia membuka kemungkinan kerja sama dengan Pemerintah Timor Leste, terutama dalam penguatan kapasitas SDM koperasi serta pengembangan model koperasi desa.

Program tersebut diyakini mampu memberi solusi atas persoalan desa seperti kemiskinan dan ketimpangan pembangunan.

“Kami sangat terbuka untuk kolaborasi dalam membangun ekosistem koperasi yang lebih kokoh, termasuk dengan Timor Leste,” ungkapnya.

Sementara itu, Wakil Menteri Koperasi Farida Farichah menegaskan bahwa kebangkitan koperasi Indonesia perlu disuarakan hingga tingkat internasional, terlebih 2025 menjadi Tahun Koperasi Internasional. Hal ini menjadi momentum bagi Indonesia untuk mendorong rebranding koperasi ASEAN melalui program Kopdes/Kel Merah Putih.

Respons Positif dari Timor Leste

Sekretaris Negara Urusan Koperasi Timor Leste, Arsenio Pereira da Silva, menyampaikan apresiasi atas sambutan hangat Kemenkop. Ia menegaskan bahwa Timor Leste akan banyak belajar dari Indonesia dalam tata kelola dan pengembangan koperasi yang dinilai relevan untuk direplikasi.

Arsénio juga memuji gagasan program Kopdes/Kel Merah Putih, yang menurutnya selaras dengan kebutuhan pembangunan ekonomi Timor Leste.

“Program Koperasi Desa Merah Putih sangat baik. Saya akan membicarakannya dengan Perdana Menteri agar gerakan koperasi di Timor Leste dapat kembali bangkit,” ujarnya.

Ia berharap revisi MoU dan agenda tindak lanjut dapat segera dirampungkan, sehingga kerja sama nyata dapat diwujudkan dan mempercepat penguatan koperasi di Timor Leste. (RO/Z-10)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Gana Buana
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik