Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
PRESIDEN Prabowo Subianto membuat kebijakan bersejarah dengan resmi menurunkan Harga Eceran Tertinggi (HET) pupuk bersubsidi hingga 20%, efektif 22 Oktober 2025. Penurunan harga pupuk ini adalah yang pertama dalam sejarah program subsidi, dilakukan tepat di usia satu tahun pemerintahannya, dan menjadi langkah monumental untuk mewujudkan kedaulatan pangan nasional melalui efisiensi tanpa menambah anggaran APBN.
Kebijakan ini diatur dalam Keputusan Menteri Pertanian Nomor 1117/Kpts./SR.310/M/10/2025, yang mengubah ketentuan harga dan alokasi pupuk bersubsidi tahun anggaran 2025. Langkah ini memberi manfaat langsung bagi lebih dari 155 juta penerima, termasuk petani dan keluarganya di seluruh Indonesia.
Penurunan berlaku untuk seluruh jenis pupuk bersubsidi:
Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman menyebutkan bahwa kebijakan tersebut merupakan pelaksanaan langsung dari arahan Presiden Prabowo untuk memastikan pupuk tersedia dengan harga terjangkau.
“Ini adalah terobosan Bapak Presiden, tonggak sejarah revitalisasi sektor pupuk. Bapak Presiden Prabowo memerintahkan agar pupuk harus sampai ke petani dengan harga terjangkau, tanpa keterlambatan dan tanpa kebocoran. Kami langsung menindaklanjuti dengan merevitalisasi industri, memangkas rantai distribusi, dan menurunkan harga 20% tanpa menambah subsidi APBN,” ujar Amran di Jakarta, Rabu (22/10/2025).
Kementerian Pertanian bersama PT Pupuk Indonesia Holding Company (PIHC) bergerak cepat menata ulang tata kelola pupuk bersubsidi. Reformasi dilakukan melalui deregulasi distribusi langsung dari pabrik ke petani, penyederhanaan proses penyaluran, dan pengawasan ketat dari hulu ke hilir.
"Kita merevitalisasi sektor pupuk karena pupuk adalah darah pertanian. Tanpa pupuk, kita tidak bisa berproduksi. Ini langkah cepat pemerintah untuk menolong petani, meningkatkan produksi pangan, dan memastikan tidak ada lagi kelangkaan pupuk di lapangan,” lanjut Amran.
Hasil revitalisasi tata kelola pupuk membawa efisiensi besar bagi negara. Pemerintah mencatat penghematan hingga Rp10 triliun, menurunkan biaya produksi pupuk 26%, serta meningkatkan laba PT Pupuk Indonesia (Persero) menjadi Rp2,5 triliun pada 2026, dengan proyeksi total keuntungan mencapai Rp7,5 triliun.
Efisiensi ini juga membuka ruang penambahan volume pupuk bersubsidi sebesar 700 ribu ton hingga 2029.
Pemerintah menegaskan akan menindak tegas segala bentuk penyalahgunaan pupuk bersubsidi, termasuk oleh korporasi besar. Pelanggar akan dikenakan sanksi pencabutan izin usaha dan pidana sesuai UU Nomor 7 Tahun 2014 tentang Perdagangan, dengan ancaman lima tahun penjara dan denda hingga Rp5 miliar.
Sebagai bagian dari program jangka panjang, pemerintah tengah membangun tujuh pabrik pupuk baru untuk memperkuat kemandirian industri pupuk nasional. Lima di antaranya ditargetkan selesai pada 2029, yang akan menekan biaya produksi lebih dari 25% dan mengurangi ketergantungan terhadap bahan baku impor.
Amran menegaskan kebijakan ini bukan sekadar soal harga pupuk, melainkan bentuk nyata kehadiran negara di tengah petani.
“Presiden Prabowo memberi arahan yang sangat tegas: negara harus hadir di sawah, kebun, dan ladang. Petani tidak boleh menjerit karena harga pupuk. Kami di Kementan bersama BUMN pupuk bergerak cepat mengeksekusi perintah itu. Ini bukti nyata keberpihakan Presiden kepada petani,” tegasnya.
Melalui kebijakan bersejarah ini, pemerintah memastikan pupuk tersedia, terjangkau, dan tepat sasaran, sekaligus memperkuat fondasi kedaulatan pangan nasional. Langkah ini menjadi simbol nyata bahwa pemerintah tidak hanya menjaga ketahanan pangan, tetapi juga menempatkan kesejahteraan petani sebagai prioritas utama. (Ant/I-1)
MENTERI Pertanian Andi Amran Sulaiman mengungkapkan stok beras untuk wilayah terdampak bencana Sumatra, tepatnya di Aceh, Sumatra Utara, dan Sumatra Barat mencukupi.
Amran mengingatkan, semangat kepahlawanan tidak hanya lahir di medan perang, tetapi juga tumbuh dari kerja keras para petani.
Kementan telah menurunkan tim di wilayah yang harga berasnya masih cukup tinggi, terutama di zona 3.
MENTERI Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menyatakan bahwa Indonesia akan membuka lahan pertanian yang bekerja sama dengan Palestina.
Pemerintah telah menyiapkan anggaran sekitar Rp8 triliun untuk mendukung program pengembangan sektor perkebunan.
Indonesia menegaskan komitmen dalam melindungi keanekaragaman hayati dunia melalui penguatan hutan adat, perlindungan satwa liar, dan pemberantasan kejahatan satwa.
Presiden Prabowo juga diagendakan bertemu dengan Raja Inggris Charles III.
Ini kata ekonom terkait pencalonan Wakil Menteri Keuangan Thomas Djiwandono yang juga merupakan keponakan Presiden Prabowo Subianto sebagai deputi gubernur BI.
KEMENTERIAN Keuangan (Kemenkeu) merespons kabar yang menyebut Wakil Menteri Keuangan Thomas Djiwandono digadang-gadang mengisi posisi Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI).
PRESIDEN Prabowo Subianto menyodorkan keponakannya, Thomas Djiwandono, yang saat ini menjabat sebagai Wakil Menteri Keuangan untuk menjadi Deputi Gubernur Bank Indonesia.
Presiden Prabowo Subianto langsung memerintahkan pencarian dan evakuasi korban pesawat ATR 42-500 sesegera mungkin setelah menerima laporan saat memimpin rapat terbatas beberapa hari lalu.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved