Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
STAF Khusus Bidang Komunikasi Publik Otorita Ibu Kota Nusantara (OIKN) Troy Pantouw menegaskan pembangunan proyek-proyek di Ibu Kota Negara atau IKN, Kalimantan Timur, tetap berjalan. Penegasan ini muncul di tengah mencuatnya isu moratorium pembangunan IKN.
"Proyek jalan terus, melaju terus," tegas Troy kepada Media Indonesia, Kamis (24/7).
Ia menjelaskan pembangunan infrastruktur tahap pertama di kawasan IKN pada dasarnya telah rampung, dengan sejumlah proyek sedang dalam tahap penyelesaian akhir.
Adapun proyek-proyek utama yang telah dibangun, kata dia, meliputi Kompleks Istana Presiden, Kantor Kementerian Koordinator (Kemenko), jalan tol dan jalan bebas hambatan, jembatan penghubung, Bendungan Sepaku Semoi, embung, Tempat Pengolahan Sampah Terpadu (TPST), serta jaringan jalan dan infrastruktur dasar lainnya di Kawasan Inti Pusat Pemerintahan (KIPP).
Selain itu, sejumlah fasilitas penunjang lainnya juga tengah dibangun oleh investor swasta, seperti hotel, rumah sakit, dan restoran. Sementara itu, proyek seperti istana wakil presiden, masjid negara, dan tower hunian untuk aparatur sipil negara (ASN) masih dalam proses penyelesaian oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas.
Memasuki tahun 2025, Troy menjelaskan pemerintah mulai menggarap tahap kedua pembangunan, dengan fokus pada kawasan legislatif dan yudikatif serta fasilitas pendukung lainnya. Rencananya, proyek tersebut akan rampung pada 2028.
“Sesuai instruksi presiden, saat ini kami fokus pada tahap kedua pembangunan IKN, yaitu pengembangan gedung dan ekosistem legislatif dan yudikatif, serta fasilitas lainnya," pungkas Troy. (H-4)
Kolaborasi Otorita IKN, Dinas Kesehatan daerah, serta sejumlah fasilitas kesehatan membuat pelayanan ini menjangkau masyarakat.
OIKN mulai mempersiapkan pembangunan Kawasan Legislatif dan Yudikatif menyusul terbitnya Peraturan Presiden Nomor 79 Tahun 2025 yang menetapkan IKN sebagai pusat pemerintahan.
Dengan dimulainya fase kedua ini, pembangunan IKN terus menunjukkan kemajuan nyata
Keberhasilan mempercepat pembangunan infrastruktur dasar seperti jalan di KIPP menjadi indikator penting
Tahap pertama pembangunan IKN (2022–2024) telah menghadirkan infrastruktur utama seperti Istana Garuda, kantor pemerintahan, hunian ASN dan menteri, rumah sakit, hotel, hingga bandara VVIP
Kepala Otorita Ibu Kota Nusantara, Basuki Hadimuljono, menyambut baik dukungan yang diberikan oleh BAM DPR RI.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved