Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
PRESIDEN Joko Widodo atau Jokowi mengingatkan PT. Freeport Indonesia agar dapat menyelesaikan pembangunan pabrik pemurnian produk mineral (smelter) tembaga di Gresik, Jawa Timur paling lambat Mei 2024. Presiden sebelumnya mendapat laporan bahwa progres pembangunan smelter itu telah mencapai 60%.
"Saya mau ngecek juga smelter PT. Freeport Indonesia selesainya sudah berapa persen, jangan- jangan tidak ada progres, tidak ada perkembangan sehingga kalau memang setelah ini saya cek yang saya dengar lebih dari 60% tapi kita akan cek betul," ujar Jokowi usai meninjau Pabrik Foil Tembaga di Gresik, Provinsi Jawa Timur, Selasa (20/6).
Presiden sebelumnya melakukan kunjungan kerja ke Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat untuk mengecek pembangunan pabrik smelter tembaga milik PT. Amman Mineral Nusa Tenggara. Setelah itu, presiden menuju Gresik. Apabila dua pabrik smelter tersebut selesai, presiden mengatakan Indonesia tidak lagi mengekspor bahan mentah. Dengan adanya pengolahan, nilai produk menjadi lebih tinggi.
Baca juga: Presiden Targetkan Proyek Smelter Tembaga di Sumbawa Barat Selesai 2024
"Kalau 2 perusahaan besar ini (PT. Freeport Indonesia dan PT. Amman Mineral Nusa Tenggara) selesai smelternya artinya kita tidak lagi ekspor bahan mentah tembaga karena bahan mentah itu diproduksi dalam negeri akan menjadi katoda tembaga yang nilai tambahnya berlipat," terang presiden.
Jokowi pada kesempatan itu juga mengapresiasi pembangunan industri pabrik foil tembaga yang dikerjakan oleh PT. Hiliang Group dari Tiongkok. Dengan keberadaan pabrik tersebut, ujarnya, produk yang dihasilkan oleh PT. Freeport Indonesia dapat diserap menjadi barang jadi atau setengah jadi antara lain untuk pembuatan baterai lithium atau baterai kendaraan listrik/ electronic vehicle (EV).
Baca juga: Pejabat Kaisar Jepang Takjub dengan Jamuan Makan Siang di Istana Bogor
"Satu mobil itu kurang lebih membutuhkan bahan tembaga 59 kg. Kalau ke depan mobil yang ada sekarang ini combustion berubah menjadi EV. Bapak-ibu bisa bayangkan berapa kebutuhan tembaga untuk membuat mobil listrik karena mobil konvensional akan ditinggal dan semua akan menuju ke mobil listrik. Tidak hanya di Indonesia tapi untuk kebutuhan dunia," ujar Jokowi.
Jokowi mengklaim perusahaan mobil terkenal di dunia melirik Indonesia sebagai negara untuk berinvestasi dalam ekosistem mobil listrik. Karenanya, ia mendorong integrasi smelter sehingga Indonesia tidak lagi mengekspor bauksit, tembaga, nikel, ataupun timah dalam bentuk mentah.
" Tapi diolah dalam negeri, nilai tambah besar ada di dalam negeri, kesempatan kerja ada di dalam negeri, ini lah yang akan menghantarkan kita negara kita indonesia dari negara berkembang menuju negara maju dalam 10 - 15 tahun yang akan datang," tutur Jokowi.
Seperti diberitakan, PT Freeport Indonesia diizinkan tetap mengekspor konsentrat apabila bisa menyelesaikan pembangunan smelter di Gresik, Jawa Timur yang direncanakan selesai 2023. Namun, pembangunan smelter itu sempat terkendala dengan alasan pandemi Covid-19.
Presiden Joko Widodo meminta agar PT Freeport Indonesia mempercepat pengoperasian smelter tersebut. (Ind/Z-7)
Wardana menjelaskan bahwa peningkatan kepemilikan saham di Freeport memberikan keuntungan strategis bagi Indonesia.
Dengan tambahan 12% saham yang dilepas Freeport-McMoRan, total kepemilikan pemerintah Indonesia akan meningkat menjadi 63%.
TUJUH pekerja PT Freeport Indonesia masih terjebak akibat longsor di tambang bawah tanah Grasberg Block Cave (GBC), Mimika, Papua Tengah, sejak Senin malam (8/9).
BUPATI Mimika, Papua Tengah Johannes Rettob menyampaikan penghargaan tinggi kepada PT Freeport Indonesia (PTFI) atas langkah sigap dalam menangani insiden longsor di tambang bawah tanah.
UPAYA penyelamatan terhadap tujuh karyawan PT Freeport Indonesia (PTFI) yang terjebak akibat longsor di tambang bawah tanah Grasberg Block Cave, Papua Tengah, hingga kini belum menunjukkan.
TUJUH pekerja kontraktor dilaporkan masih terjebak di dalam tambang bawah tanah milik PT Freeport Indonesia di area Grasberg Block Cave (GBC), Tembagapura, Papua Tengah.
Ia menambahkan bahwa setelah dua fase tersebut, INA bahkan sudah membeli lahan untuk Fase III sebagai sinyal percepatan yang tidak main-main.
Ketua Kadin Indonesia Anindya Novyan Bakrie mengungkap ambisi Indonesia untuk menjadi negara acuan standar pengolahan Material Baterai Kendaraan Listrik di dunia.
Alva menghadirkan Alva Boost Charge Station untuk membuat pengisian daya lebih mudah dan cepat.
Upaya DRMA untuk pengembangan bisnis kendaraan listrik semakin mewujud nyata melalui penciptaan Dharma Connect.
Penyediaan sarana transportasi yang berkelanjutan dan lebih ramah lingkungan merupakan bagian dari upaya untuk mengurangi emisi gas rumah kaca dan polusi udara.
Forum itu menghadirkan panelis lintas stakeholder berkaitan dengan adopsi kendaraan listrik di Indonesia, sekaligus memberikan masukan terhadap hasil riset sebagai perumusan road map.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved