Headline

Presiden Trump telah bernegosiasi dengan Presiden Prabowo.

Fokus

Warga bahu-membahu mengubah kotoran ternak menjadi sumber pendapatan

Repsol Indonesia Targetkan Jadi Pusat Produksi Pelumas Repsol Untuk Kawasan Asia Pasifik

Mediaindonesia.com
15/9/2022 18:10
Repsol Indonesia Targetkan Jadi Pusat Produksi Pelumas Repsol Untuk Kawasan Asia Pasifik
Fasilitas produksi repsol Indonesia(Dok. Repsol Indonesia )

REPSOL Indonesia berkomitmen terus melakukan peningkatan kualitas laboratorium yang telah dirampungkan pada tahun lalu, pengembangan kapasitas produksi, dan penyimpanan produk yang diharapkan rampung dalam tahun ini. 

Hal itu untuk memastikan rencana pelumas Repsol Indonesia menjadikan Indonesia sebagai pusat manufacturing pelumas Repsol untuk region Asia Pasifik dapat terwujud dalam waktu dekat.

Tidak hanya menjamin pasokan produk yang berkesinambungan, tetapi pelumas Repsol Indonesia juga berkomitmen untuk terus berinovasi mengembangkan jenis-jenis produk yang lebih sesuai dengan kondisi cuaca tropis di Asia. 

“Kami menjamin pasokan pelumas Repsol akan tersebar merata ke seluruh Indonesia dengan mengutamakan kualitas dan layanan purna jual yang efektif,” ungkap Awan Kurniaty, Head of Commercial Industrial Segment pelumas Repsol Indonesia.

Di sisi lain, Repsol Indonesia juga terus mendorong peningkatan kemampuan sumber daya manusia Indonesia dalma hal kemampuan teknis pelumasan pada segmen industri. Salah satunya dengan menggelar lokakarya penerapan pelumas industri, khususnya segmen perkebunan dan pembangkit listrik.

Baca juga : Mendag: Harga BBM Subsidi Naik, Harga Barang Pokok Masih Stabil

Lokakarya itu merupakan yang pertama kali dilaksanakan dan secara rutin akan diselenggarakan kembali guna menjangkau berbagai segmen lainnya. Diharapkan pasar Indonesia dapat turut membuktikan keunggulan pelumas “Sang Juara”, tidak hanya handal pada sirkuit MotoGP.

“Forum ini juga diharapkan dapat membangun komunikasi yang lebih erat dengan konsumen industri sehingga pelumas Repsol dapat menyediakan produk yang berkualitas secara tepat guna dengan harga kompetitif,” ujar Tony Legi, CEO Repsol Indonesia.

Workshop ini mengundang 49 rekanan dari seluruh Indonesia untuk mengikuti Industrial & Powerplant Lubricants Workshop di hotel Fairmont, Jakarta dengan diawali kunjungan ke pabrik pelumas Repsol Indonesia yang terletak di Serang, Banten. 

Diskusi ini dipandu oleh tenaga ahli dari Repsol yang ditempatkan di Indonesia lebih dari tiga tahun yang lalu, Victor Gomez selaku Head of Product and Development Repsol Indonesia. Turut mendukung diskusi ini, Repsol Global mengirimkan wakilnya seorang praktisi industri yang telah berpengalaman luas, Alvarez Diaz selaku Head of Industrial Lubricant. (RO/OL-7)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ghani Nurcahyadi
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik