Headline

Dengan bayar biaya konstruksi Rp8 juta/m2, penghuni Rumah Flat Menteng mendapat hak tinggal 60 tahun.

Fokus

Sejumlah negara berhasil capai kesepakatan baru

Promo 9.9, Citilink Tawarkan Potongan Harga Tiket 20%

Insi Nantika Jelita
09/9/2022 23:02
Promo 9.9, Citilink Tawarkan Potongan Harga Tiket 20%
Petugas memandu pesawat ATR 72-600 milik Citilink di bandara wilayah Jawa Tengah.(Antara)

MASKAPAI penerbangan Citilink meluncurkan program BetterDeals 9.9 dengan potongan harga tiket hingga 20%. Promo itu berlaku untuk periode pemesanan dari 9-13 September 2022.

Adapun program yang ditawarkan mencakup potongan harga tiket hingga 20%, tambahan potongan harga sebesar 20% untuk pembelian tiket pulang–pergi (pp) dan tambahan potongan harga hingga Rp1 juta dengan pembayaran melalui bank partner.

“Citilink berupaya menyediakan kemudahan perjalanan bagi pelanggan, dengan menawarkan harga yang terjangkau," ujar Direktur Utama Citilink Dewa Kadek Rai dalam keterangannya, Jumat (9/9).

Baca juga: Batik Air dan Wings Air Siap Buka Kembali Penerbangan Lewat Bandara Halim Ficky Ramadhan

Selama program berlangsung, Citilink juga menawarkan harga terbaik mulai dari Rp999 ribu untuk perjalanan pulang-pergi ke luar negeri. Promo tersebut melalui flash sale yang berlangsung dari jam 11.00 hingga 13.00 WIB.

Di samping potongan harga tiket, Citilink juga memberikan potongan harga sebesar 20% untuk pembelian seat regular, berikut diskon redemption sebesar 30%.

Program BetterDeals 9.9 Citilink dapat diakses melalui situs resmi perusahaan yakni www.citilink.co.id atau aplikasi mobile betterFly Citilink, dengan mengacu pada syarat dan ketentuan yang berlaku.(OL-11)
 

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya