Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
NETFLIX telah menghentikan sementara semua proyek dan akuisisi mendatang dari Rusia di tengah invasinya ke Ukraina, menurut Variety.
Streamer tersebut memiliki empat film asli Rusia, termasuk serial thriller kriminal yang disutradarai oleh Dasha Zhuk, yang sedang syuting dan telah ditunda.
Serial dengan latar tahun 1990-an itu adalah serial orisinal kedua Netflix di Rusia, setelah "Anna K" yang selesai tahun lalu.
Sumber yang dekat dengan Netflix mengatakan perusahaan sedang menilai dampak dari peristiwa terkini.
Pada hari Senin (28/2), The Walt Disney Company mengumumkan akan menghentikan semua rilisan bioskop di Rusia, termasuk "Turning Red" Pixar, yang akan tayang perdana di negara itu pada 10 Maret.
Beberapa jam setelah pengumuman, Warner Bros. menyatakan bahwa "The Batman" tidak tayang di Rusia.
Di tempat lain dalam industri film dan TV, Rusia telah dilarang menghadiri festival besar dan acara penghargaan.
Festival Film Cannes mengumumkan pada hari Selasa (1/3) bahwa mereka tidak akan menyambut delegasi atau peserta Rusia yang memiliki hubungan dengan pemerintah. Sedangkan Festival Seri Mania dan MipTV mengatakan tidak akan ada kehadiran Rusia di acara mereka masing-masing, sesuai dengan sanksi pemerintah Prancis untuk melawan Rusia.
Pada hari Senin (28/2), pameran seni Beinnale di Venesia membatalkan paviliun Rusia-nya, karena Festival Film Venesia terus mempertimbangkan tanggapan terhadap seruan untuk memboikot film-film Rusia di acara tersebut.
Festival Film Glasgow di Skotlandia juga mengambil sikap yang sama dan memutuskan untuk menarik dua judul Rusia tahun ini yakni "No Looking Back" karya Kirill Sokolov dan "The Execution" karya Lado Kvataniya.
Festival Film Locarno Swiss, di sisi lain, mengumumkan akan menayangkan film-film Rusia pada edisi mendatang pada bulan Agustus. (Ant/OL-13)
Baca Juga: Majelis Umum PBB Desak Rusia Tinggalkan Ukraina
Nama pejabat dimaksud tidak disebutkan karena mereka tidak mendapat wewenang membahas rencana tersebut.
Dekrit tersebut akan memungkinkan Maduro memobilisasi angkatan bersenjata di seluruh negeri dan memberikan wewenang militer atas layanan publik dan industri minyak.
Korea Utara kembali melontarkan kecaman terhadap latihan militer gabungan Amerika Serikat dan Korea Selatan yang tengah berlangsung.
UKRAINA telah meminta warganya untuk meninggalkan Kota Kupiansk dan tiga daerah lainnya di wilayah timur laut Kharkiv.
Ukraina menolak usulan perdamaian Presiden Rusia Vladimir Putin dalam beberapa jam setelah ditawarkan, dengan alasan tidak ada 'usulan perdamaian' baru dari Moskow.
Presiden Rusia Vladimir Putin untuk pertama kalinya menguraikan syarat-syarat Rusia jika ingin mengakhiri perang di Ukraina dan memulai perundingan perdamaian
Rusia menegaskan tidak memiliki rencana merebut Greenland. Menlu Sergei Lavrov menyatakan AS memahami Moskow dan Beijing tak mengancam wilayah tersebut.
Menlu Rusia Sergei Lavrov menyebut Greenland bukan bagian alami dari Denmark. Pernyataan ini muncul di tengah ketegangan AS dan Eropa terkait rencana Donald Trump.
Di balik ketegangan NATO, media pemerintah Rusia justru memuji rencana Donald Trump mencaplok Greenland. Apakah ini taktik pecah belah Barat?
PENGAMAT militer Khairul Fahmi, mencurigai adanya jalur klandestin atau perantara yang memfasilitasi rekrutmen eks personel Brimob Bripda Rio menjadi tentara bayaran Rusia
Pengamat kepolisian Bambang Rukminto menyoroti kasus Bripda Muhammad Rio, mantan personel Satuan Brimob Polda Aceh, yang diketahui bergabung dengan pasukan tentara bayaran di Rusia
Seorang anggota dapat dijatuhi PTDH jika meninggalkan tugasnya secara tidak sah (desersi) dalam waktu lebih dari 30 hari kerja secara berturut-turut.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved