Headline
Presiden Prabowo berupaya melindungi nasib pekerja.
Laporan itu merupakan indikasi lemahnya budaya ilmiah unggul pada kalangan dosen di perguruan tinggi Indonesia.
Penyedia alat berat terintegrasi PT Kobexindo Tractors Tbk (KOBX) berhasil membukukan kinerja positif pada 2021.
Hal tersebut diindikasikan oleh kinerja segmen penjualan alat berat pertambangan yang merupakan kontributor utama penjualan Perseroan.
Berdasarkan perhitungan sementara (unaudited), penjualan unit alat berat pertambangan secara nilai berhasil tumbuh signifikan di kisaran 365%. Kenaikan tersebut setara pertumbuhan penjualan quantity unit di kisaran 428%.
“Dampak dari lonjakan harga batu bara yang disertai oleh keterbatasan produksi tambang paska pandemi menjadi katalis pertumbuhan penjualan di 2021,” papar Direktur Utama Kobex, Andry B. Limawan dalam ketreangannya,Rabu (16/2).
Lonjakan pertumbuhan tersebut mendorong pertumbuhan kinerja sepanjang 2021 dan berpeluang menjadi pencapaian pendapatan tertinggi dalam 3 tahun terakhir.
Perseroan menilai, potensi pertumbuhan segmen alat berat masih akan berlanjut di tahun ini. Kobex menilai tantangan bagi produsen dan distributor alat berat pada 2022 adalah keterbatasan produksi alat berat yang diakibatkan oleh penyumbatan logistik yang sedang dihadapi seluruh dunia. Meningkatnya permintaan alat berat secara global menambah panjang antrian pembeli.
"Berdasarkan kondisi diatas, perusahaan masih memiliki carry over pesanan 2021 yang dijadwalkan terkirim di 2022,” jelas Andry.
Kobex akan terus berinovasi dan bersinergi dengan memaksimalkan kekuatan internal untuk memanfaatkan peluang demi menciptakan nilai guna pertumbuhan yang berlanjutan dan memberikan nilai tambah bagi para pemegang saham.
Logo & Slogan Baru
PT Kobexindo Tractors Tbk per Februari 2022 memperkenalkan logo dan tagline baru. Rebranding ini merupakan upaya Perseroan untuk pembaruan indentitas agar mendapat semangat dan wajah baru yang lebih segar dan elegan.
Logo baru tersebut merupakan evolusi dari lambang sebelumnya yang melambangkan 3 pilar utama Kobex yakni Perusahaan (Company), Pelanggan (Costumers) dan Prinsipal (Principal).
“Ini merupakan milestone, untuk terus memperbaharui semangat seluruh jajaran manajemen dan karyawan Kobex guna mempertahankan pertumbuhan yang berkelanjutan. Kami berharap, semua komponen baik itu perusahaan, konsumen maupun pihak principal saling membutuhkan, mendukung dan saling menguntungkan bersama,” tandas Andry. (RO/E-1)
Transformasi industri pertambangan menjadi isu krusial dalam pembangunan berkelanjutan di Indonesia.
Wakil Menteri ESDM, Yuliot, mengatakan bahwa sejak 2020, Indonesia sudah memastikan diri untuk menjalankan program hilirisasi dalam Undang-Undang Nomor 4 Tahun 2009
Mantan Menteri ESDM Arifin Tasrif diperiksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) untuk penyelidikan terkait pengelolaan mineral atau pertambangan di wilayah Indonesia bagian timur.
PADA 2024 pemerintah gagal membawa masuk investasi sebesar Rp1.500 triliun. Aturan yang tumpang tindih hingga bertumpuknya perizinan disebut menjadi faktor yang mempengaruhi.
Pertambangan terbuka (open-pit mining) di pulau kecil sangat berisiko, mengingat daya dukung lingkungannya yang rentan terhadap gangguan ekologis.
MENTERI Kehutanan (Menhut) Raja Juli Antoni mengatakan, upaya pembangunan dan pelestarian alam bisa dijalankan dengan bersamaan dan bertanggung jawab.
Obligasi ini dijamin sepenuhnya, tanpa syarat, dan tidak dapat dibatalkan oleh CGIF selaku lembaga penjamin kredit dengan kekuatan finansial tingkat tertinggi (idAAA/stabil).
Permintaan terhadap solusi digital semakin meningkat, terutama pada layanan seperti cloud computing, keamanan siber dan AI.
SMIL menargetkan kenaikan omzet antara 20%-25% dibandingkan dengan 2024 yang melampaui target perseroan sebesar Rp360 miliar.
Implementasi Good Corporate Governmen turut berkontribusi dalam menciptakan iklim investasi yang kondusif di Indonesia.
PT OCBC Sekuritas Indonesia, anak perusahaan dari OCBC Bank meraih penerima penghargaan The Most Trusted Broker Winner 2024.
Langkah tersebut menindaklanjuti kasus pemecatan lima karyawan Bursa Efek Indonesia (BEI) yang diduga menerima gratifikasi untuk memuluskan emiten agar bisa melantai di bursa.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved