Headline
Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.
Menkeu disebut tidak berwenang mengganti pejabat, terutama untuk eselon I dan II.
Kumpulan Berita DPR RI
DANA asing terus kembali membanjiri bursa saham di Indonesia. Dalam perdagangan sesi pertama hari ini, asing melakukan pembelian bersih sebesar Rp877 miliar.
Dengan demikian dalam sepekan terakhir ini, dana asing masuk ke pasar modal Indonesia mencapai Rp2,614 triliun dan menyebabkan secara bulanan asing mencatatkan net buy di Bursa Efek Indonesia sebesar Rp492 miliar.
Sentimen global mewarnai perdagangan di bursa hari ini. Tingginya penutupan bursa Dow Jones dan S&P hingga naik 800 poin membuat bursa-bursa di berbagai belahan dunia naik tajam.
Kedua indeks tersebut bahkan sempat menyentuh rekor tertinggi intraday, merespons kabar baik dari hasil uji coba vaksin Pfizer yang menunjukkan tingkat efektivitas 90%.
Saham Bank Rakyat Indonesia (BBRI), Bank Central Asia (BBCA) dan Bank Mandiri (BMRI) merupakan tiga saham terbanyak yang diburu investor asing. Asing membeli saham BRI Rp512 miliar, BCA Rp319 dan BMRI Rp124 miliar.
"Secara teknikal, IHSG sudah hampir memasuki area jenuh beli (overbought) setelah mencatat pengutaan selama 3 hari terakhir," kata Head of Research NH Korindo Sekuritas Anggaraksa Arismunandar, Selasa (10/11).
Euforia dari dampak vaksin agaknya mengalahkan faktor teknikal yang terjadi. Akibatnya IHSG pada sesi siang ini masih berada di area positif 82 poin atau 1,55% sehingga bertengger di 5.438,79 dengan volume perdagangan mencapai Rp8,55 triliun. Sebanyak 257 saham menguat, 178 menurun dan 157 tetap. (E-1)
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) pada perdagangan hari ini, Selasa, 27 Januari 2026, bergerak fluktuatif dengan kecenderungan melemah di zona merah.
Pasca penunjukan Thomas Aquinas Muliatna (AM) Djiwandono sebagai Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI), pasar keuangan domestik menunjukkan respons positif.
INDEKS Harga Saham Gabungan atau IHSG 26 Januari 2026 Senin sore ditutup menguat di tengah potensi memanasnya konflik antara Iran dan Amerika Serikat (AS) di kawasan Timur Tengah
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) Bursa Efek Indonesia (BEI) dibuka menguat pada perdagangan Senin (26/1) pagi. IHSG hari ini menguat 16,72 poin atau 0,19% ke level 8.967,73.
Bursa Efek Indonesia (BEI) mencatat selama periode perdagangan 19–23 Januari 2026, IHSG turun 1,37% ke level 8.951,010 dari posisi 9.075,406 pada pekan sebelumnya.
Pada perdagangan pagi ini, Jumat (23/1), IHSG anjlok 0,79% atau minus 70,86 poin ke level 8.921.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved