Headline

Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.

Jaga Kesehatan Kulit Di Rumah, Ini Rekomendasi Perawatan Kulit Derma Express

Ghani Nurcahyadi
19/8/2021 22:28
Jaga Kesehatan Kulit Di Rumah, Ini Rekomendasi Perawatan Kulit Derma Express
Salah satu produk perawatan kulit Derma Express(Dok. derma-express.com)

MESKI banyak berkegiatan di rumah, perawatan kulit tidak bisa dilupakan, Penggunaan produk skincare yang tepat dipercaya bisa menjaga kulit tetap terawat dan sehat, meski kegiatan di luar rumah tidak terlalu banyak di masa pandemi Covid-19.

Sejumlah produk perawatan kulit pun dinilai wajib dimiliki dan digunakan secara rutin setiap hari untuk menjaga kesehatan kulit.

Langkah pertama yang perlu diperhatikan ialah membersihkan wajah yang merupakan bagian yang paling penting. Mungkin sederhana tetapi banyak yang masih belum membersihkan wajah dengan tuntas. Membersihkan wajah dengan tuntas brarti sudah mengangkat semua make-up dan kotoran yang menempel sepanjang hari. Selain double cleansing ternyata ada juga triple cleansing.

Tahap pertama adalah dengan menggunakan pembersih wajah berbahan dasar seperti milk cleanser untuk membersihkan wajah dari makeup dan kotoran. Hal ini bertujuan menghindari adanya penyumbatan pada pori-pori wajah di lapisan pertama kulit karena makeup yang dipakai seharian. 

"Milky Way Soothing Cleanser yang merupakan susu pembersih wajah yang bertekstur creamy, ringan dan lembut yang bermanfaat membersihkan wajah dari makeup dan debu atau polusi dengan kandungan Sunflower Seed Oil, Castor Seed Oil, Centella Asiatica dan Allantoin sehingga ramah bagi kulit sensitif," tulis Derma Express.

Langkah kedua adalah membersihkan wajah dengan sabun cuci muka, pilihlah sabun cuci muka yang aman untuk semua jenis kulit ya 

Facial Wash Skin Refine Facial Cleanser, Facial wash ini tidak mengandung SLS dan membersihkan wajah secara menyeluruh dari makeup , debu, polusi dan minyak berlebih dengan tekstur gel sehingga tidak membuat wajah iritasi. Dengan kandungan Tea Tree Oil, Niacinamide dan Pathenol akan melembabkan dan memperbaiki skin barrier kamu yang rusak, sehingga dapat meredakan kulit meradang.

Baca juga : Buka Gerai Kedua, Atmos Gandeng Seniman Lokal Hahan

Lengkah ketiga adalah toner. Memakai toner yang tepat adalah kunci menuju kulit yang cerah dan glowing. Yang harus diperhatikan dari toner adalah fungsinya untuk mengangkat sel kulit mati dan menyeimbangkan kembali kadar pH balance setelah proses cleansing.

"Solution Essence yang berfungsi sebagai toner dengan Tea tree oil, Gluconolactone dan Niacinamide sehingga mengangkat sel kulit mati, melembutkan, dan mengontrol minyak  berlebih, dan juga memperkuat skin barrier dan membantu mencerahkan kulit," imbuh Derma Express

Setelah tahap cleansing, selanjutnya adalah tahap untuk menjaga kelembaban kulit yaitu moisturizer, di masa PPKM kulit bisa jadi sangat kering karena sering berada diruangan Ber-AC. Namun tidak hanya jenis kulit kering saja yang wajib menggunakan moisturizer, jenis kulit berminyak pun ternyata wajib menggunakan moisturizer loh. Untuk jenis kulit berminyak pilihlah moisturizer yang tidak over-moisturize agar tidak menyumbat pori pori. 

Sunflower Emulsion Cream dengan kandungan Sunflower Seed Oil dan Ceramide yang bersifat non-comedogenic (mampu melembabkan tanpa menyumbat pori) ,mengunci kelembaban ,sifat anti-inflamasi membantu mengurangi iritasi.

Rangkaian skincare terakhir adalah Sunscreen, pemakaian sunscreen tidak hanya untuk aktivitas di luar rumah, meski dirumah aja, tetap harus menggunakan sunscreen karena sinar UV dapat menembus melalui jendela. 

"Sun Protection Cream yang Derma Express hadirkan diperkaya dengan Niacinamide,  sehingga mampu melembabkan dan merangsang produksi kolagen , serta dengan SPF 30 akan melindungi kulit dari radiasi sinar matahari UVA dan UVB," jelas Derma Express. (RO/OL-7)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ghani Nurcahyadi
Berita Lainnya