Headline

Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.

Real Betis vs Mallorca, Dua Gol Antony Pastikan Kemenangan Los Verdiblancos

Basuki Eka Purnama
03/11/2025 06:15
Real Betis vs Mallorca, Dua Gol Antony Pastikan Kemenangan Los Verdiblancos
Penyerang Real Betis Antony melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Mallorca di laga La Liga.(AFP/CRISTINA QUICLER)

DUA gol yang dicetak Antony mengantarkan Real Betis meraih kemenangan 3-0 atas Mallorca di laga La Liga, Senin (3/11) dini hari WIB.

Dalam laga Estadio de la Cartuja, seluruh gol Los Verdiblancos ke gawang Mallroca terjadi di babak pertama.

Real Betis sudah memecah kebuntuan saat laga baru berlangsung 10 menit lewat gol individu yang apik dari Antony.

Mantan pemain Manchester United itu menggandakan keunggulan Los Verdiblancos di menit 34 memanfaatkan assist Hector Bellerin.

Tiga menit kemudian, Abde Ezzalzouli menjebol gawang Mallorca memanfaatkan assist Antony.

Di babak kedua tidak ada gol yang tercipta sehingga skor 3-0 untuk kemenangan Real Betis atas Mallorca bertahan hingga laga usai.

Berkat kemenangan ini, Real Betis menempati peringkat lima klasemen La Liga dengab raihan 19 poin, terpaut tiga poin dari peringkat empat Atletico Madrid.

Adapun Mallorca berada di peringkat 17 klasemen La Liga dengan raihan sembilan poin dari 11 laga, hanya unggul selisih gol dari Valencia yang berada di zona degradasi. (football-espana/Z-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya