Headline
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Kumpulan Berita DPR RI
PERSATUAN Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) memperkenalkan lembaga penyelesaian sengketa sepak bola, National Dispute Resolution Chamber (NDRC). Meski telah terbentuk sejak 2019, NDRC baru mendapatkan pengakuan resmi dari FIFA pada Januari 2025.
Ketua NDRC, Togi Pangaribuan, menjelaskan bahwa lembaga itu memiliki peran penting dalam menangani konflik yang melibatkan pemain, pelatih, dan klub, melalui mekanisme arbitrase.
“NDRC adalah lembaga penyelesaian sengketa dengan metode arbitrase di bidang sepak bola, yang khususnya sengketa antara pemain, pelatih dengan klub, atau klub dengan klub,” ujar Togi kepada pewarta.
Ia menambahkan NDRC sendiri telah dibentuk sejak 2019 lalu. Akan tetapi baru pada Januari 2025 lembaga tersebut mendapatkan pengakuan dari FIFA.
"NDRC dapat verifikasi dari FIFA pada Januari 2025 dan merupakan satu dari lima NDRC di dunia yang mendapat sertifikasi FIFA," sebutnya.
Sementara itu, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menyambut positif keberadaan NDRC. Ia menilai kehadiran NDRC merupakan bentuk nyata reformasi tata kelola sepak bola nasional.
Ia juga mengatakan, kehadiran lembaga itu akan menjadi penyeimbang dalam menyelesaikan konflik di tubuh sepak bola Indonesia.
“NDRC sebagai check and balance ketika ada isu soal pemain dengan klub, klub dan klub, juga lain-lainnya,” kata Erick.
Ia menegaskan bahwa PSSI mendukung penuh lembaga ini karena lahir dari kerja sama langsung antara federasi dan FIFA.
"Kami dari PSSI mendukung penuh NDRC karena langsung lahir dari rahim PSSI bersama FIFA dan saya harap ini benar-benar keputusan yang harus diikuti dan kami siap mengawasinya," pungkas Erick. (Ndf/I-1)
PERSATUAN Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) melalui PT Garuda Sepak Bola Indonesia (GSI) resmi memilih Kelme sebagai penyedia apparel resmi bagi timnas Indonesia.
PSSI mengumumkan ada tujuh jenama yang mengikuti proses tender apparel timnas Indonesia, yaitu Kelme, adidas, Puma, Warrix, Masagi, Riors, dan petahana Erspo.
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menegaskan bahwa FIFA Series 2026 merupakan panggung krusial bagi perkembangan skuat Garuda, terutama di bawah arahan pelatih kepala baru, John Herdman.
Misi John Herdman memutus kutukan juara sekaligus menghapus memori kelam kegagalan Shin Tae-yong di Piala ASEAN 2024.
Piala ASEAN 2026 akan berlangsung di luar agenda FIFA match day, sehingga klub-klub Eropa kemungkinan besar tidak akan melepas para pemain timnas Indonesia.
Indonesia bukan lagi tim yang takut mendominasi penguasaan bola. Dengan "The Herdman Way", Garuda kini memiliki alat tempur yang modern: kecepatan, tekanan tinggi.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved