Headline
RI-AS membuat protokol keamanan data lintas negara.
F-35 dan F-16 menjatuhkan sekitar 85 ribu ton bom di Palestina.
JUARA bertahan Coppa Italia, Napoli, akan menjamu Atalanta pada semifinal leg pertama di Stadion Diego Armando Maradona pada Kamis (4/2) waktu setempat. I Partenopei, julukan Napoli, mempunyai kans besar untuk mempertahankan gelar di musim ini.
Performa meyakinkan I Partenopei seusai mengemas dua kemenangan beruntun atas Spezia (Coppa Italia) dan Parma (Serie A). Kedua hasil maksimal tersebut digapai di kandang sendiri.
Kembali bermain di tempat yang sama, skuad asuhan Gennaro Gattuso berpeluang menciptakan hattrick kemenangan, sekaligus membuka peluang lolos ke final.
Baca juga: Southampton Pinjam Minamino dari Liverpool
Gennaro Gattuso yang belum menyetujui kontrak baru dengan klub, sempat mendapat sorotan lantaran posisi Napoli yang terseok di papan tengah. Namun, kemenangan atas Parma 2-0 di Serie A sekaligus merangsek ke posisi lima klasemen, meningkatkan kepercayaan diri mantan pelatih AC Milan.
Ditambah, Napoli berhasil lolos ke semifinal Coppa Italia. "Kami menghadapi lawan yang tangguh. Tim yang selalu datang untuk menekan Anda dan berjuang,” tutur Gattuso melalui laman resmi klub.
"Kami harus terus seperti ini dan bekerja keras. Bekerja keras adalah satu-satunya cara yang saya tahu. Kami tidak boleh mendengarkan apa yang dikatakan di luar klub. Fokus kami pada pertandingan mendatang,” imbuh Gattuso.
Baca juga: Napoli Akan Tambahkan Nama Diego Maradona di Stadion San Paolo
Kondisi Atalanta yang baru saja menelan kekalahan 1-3 atas Lazio, bisa dimanfaatkan penuh oleh Napoli dalam laga ini. Penampilan yang kurang konsisten dari Atalanta pun menjadi sandungan skuad asuhan Gian Piero Gasperini jelang melawan Napoli.
“Saya tidak melihat performa buruk dari pemain saya. Sayangnya kami kebobolan beberapa gol yang bodoh,” pungkas Gasperini.
Padahal La Dea—julukan Atalanta— sebelumnya sukses mengalahkan AC Milan sang pemuncak klasemen Liga Italia Serie A, dengan skor telak 0-3.(Sportsmole/OL-11)
Cagliari meminjam Michael Folorunsho dari Napoli hingga Juni 2026 dan mereka memiliki opsi untuk mempermanenkan pemain berusia 27 tahun tersebut.
Kehadiran Beukema menjadikannya rekrutan kelima Napoli pada musim panas ini.
Galatasaray dan Napoli menyepakati biaya transfer sebesar 75 juta euro (sekira Rp1,4 triliun) untuk Victor Osimhen.
Napoli mengeluarkan dana sebesar 28 juta euro (Rp529 miliar), termasuk bonus dan klausul penjualan di masa depan untuk Noa Lang dari PSV.
Keputusan merekrut Lucca muncul setelah Napoli memutuskan untuk tidak melanjutkan pengejaran terhadap Darwin Nunez dari Liverpool.
Napoli hanya sanggup membayar 43 juta euro yang dibayar dengan cara mencicil. Padahal Liverpool menginginkan minimal harga 50 juta euro untuk Nunez.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved