Headline

Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.

Fokus

Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.

Lolos Fase Grup Piala Presiden Sudah Cukup Bagi Semen Padang

M Taufan SP Bustan
21/2/2019 20:45
Lolos Fase Grup Piala Presiden Sudah Cukup Bagi Semen Padang
(ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra)

PIALA Presiden menjadi laga perdana Semen Padang FC setelah memastikan satu tempat di Liga 1. Menjelang turnamen tahunan ini, klub berjuluk Kabau Sirah tersebut menargetkan bisa lolos di fase grup.

Semen Padang berhasil memastikan satu tempat di Liga 1 2019 setelah mengalahkan Persita melalui agregat 3-1 di babak semifinal Liga 2 2018.

CEO PT Semen Padang Rinold Thamrin mengaku, Piala Presiden di pramusim kurang efektif untuk tim yang masih membangun tim.

“Klub yang sudah solid dari awal, pasti akan lebih diunggulkan,” ungkapnya saat dimintai keterangan Media Indonesia melalui pesan singkat, Kamis (21/2).

Menurut Rinold, pramusim tentu harus dimanfaatkan seoptimal mungkin oleh klubnya.

Baca juga: Dukung KLB, Semen Padang Kasih Waktu Tim Bekerja

“Sebagai tim yang promosi, target kita lolos fase grup dulu. Dan seluruh pemain akan kami bawa berlaga di Piala Presiden,” tandasnya.

Sekadar diketahui, Semen Padang berada di Grup B Piala Presiden, bersama Mitra Kukar, Bhayangkara FC dan Bali United.

Semen Padang bakal melakoni laga perdana menghadapi Bhayangkara FC di Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi pada Minggu (3/3).

Laga kedua, melawan Bali United, Jumat (8/3). Laga terakhir babak penyisihan ini berhadapan dengan Mitra Kukar pada Rabu (13/3).

Bagi manajemen, Piala Presiden jadi ajang untuk mematangkan Semen Padang jelang dimulainya kompetisi Liga 1 yang akan dimulai pada Mei. (OL-7)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Budi Ernanto
Berita Lainnya