Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
BADAN Amil Zakat Nasional (Baznas) bekerja sama dengan Central Departemen Store Indonesia di Mall Grand Indonesia, Jakarta Pusat berkolaborasi mewujudkan progam Ramadan Berkah. Program ini bertujuan memberikan kesempatan masyarakat untuk berbelanja sambil bersedekah.
Deputi Baznas Arifin Purwakananta, mendukung kegiatan program Ramadan Berkah karena memudahkan masyarakat untuk peduli terhadap sesama.
“Jadi silahkan saja berbelanja di Central, kalau mau sedekah juga tidak usah pindah tempat karena di sini juga bisa sedekah dan zakat fitrah. Tentunya ini sangat baik ya,” ucap Arifin Purwakananta pada awak media, Jumat (14/4).
Baca juga: Berkah Ramadan, Dua RW di Kecamatan Mustika Jaya, Kota Bekasi, Dapat Bantuan Mobil Ambulans Jenazah
Baca juga: Tujuan Mengeluarkan Zakat Fitrah, Manfaat, dan Hukumnya bagi Umat Islam
Dengan kemudahan bersedekah, lanjut Arifin, masyarakat dapat peduli terhadap sesama yang membutuhkan. Dirinya berharap kedermawanan semakin meningkat dan semakin banyak orang baik.
Adapun program Ramadan Berkah adalah program yang memberikan promo berbelanja hingga 50% kepada masyarakat saat bulan Ramadan di Central Departemen store. Selain promo, tersedia juga kode QR standar Indonesia (QRIS) Baznas untuk bersedekah di beberapa titik Central Departemen Store.
Selain itu, terdapat berbagai macam acara seperti workshop kecantikan, demo masak, dan giveaway yang dapat diikuti melalui Instagram @centraldepartementstore.
Senior Devision Manager Marketing Group Central Departemen, Untung Sejagad mengatakan, momen spesial pada program Ramadan 2023 adalah kembali digelarnya Central Midnight Sale selama dua hari mulai 14-15 April.
“Setelah sekian lama pandemi kamu tidak menggelar Midnight Sale akhirnya kembali diadakan, tentunya ini juga didukung oleh Grand Indonesia, tentunya harapan kami ramai,” ucap Untung.
Pihaknya juga menyediakan hadiah atau Amazing Prize berupa voucher belanja mulai Rp1 juta, iPad 10, Apple watch, dan lain sebagainya. Semakin banyak berbelanja, maka konsumen akan mendapatkan hadiah yang besar.
Central Dept. Store memilih kembali bekerja sama dengan Baznas karena merupakan lembaga resmi pemerintah dan memiliki kredibilitas. Adanya program kerjasama ini menunjukkan rasa kepedulian terhadap sesama.
Central Dept. Store juga akan memberikan ratusan kemeja, kereta bayi, disepenser, dan lain-lain untuk diberikan pada Baznas dan disalurkan kepada yang membutuhkan. (H-2)
Lotte Mart dan Lotte Grosir bekerja sama dengan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) kembali menegaskan komitmennya dalam menjalankan tanggung jawab sosial perusahaan.
Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) bersama Masjid Nurul Hidayah Kebayoran Baru Jakarta Selatan meluncurkan Program Sedekah Barang.
Baznas berharap bantuan dari Sedekah Konsumen Alfamart dapat membantu meringankan beban warga yang tengah menghadapi dampak bencana di Aceh, Sumut, dan Sumbar.
Program Join Action for Palestine yakni inisiatif kolektif embaga amil zakat (LAZ) anggota Poroz untuk memberikan bantuan kepada masyarakat Palestina yang terdampak krisis.
MUI menetapkan fatwa program JKK dan JKM BPJS Ketenagakerjaan sesuai prinsip syariah dan bisa dibiayai dengan dana zakat, infak, serta sedekah.
YAYASAN Baitul Maal Brilian berhasil meraih penghargaan TOP GRC Awards 2025 dengan predikat #4 Star.
Kantor Digital tidak hanya bermanfaat bagi para muzaki, tetapi juga bagi mustahik.
Tidak lagi sekadar respons darurat yang bersifat sementara, zakat diarahkan menjadi pilar sistem perlindungan sosial umat yang bekerja secara lintas fase.
Negara ingin memastikan bahwa pemegang izin pengelolaan zakat adalah lembaga yang benar-benar bekerja, bukan sekadar entitas di atas kertas.
Zakat dapat dimanfaatkan tidak hanya untuk bantuan langsung kepada mustahik, tetapi juga untuk kepentingan kemaslahatan umum dan pemulihan pascabencana.
Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) bersama Masjid Nurul Hidayah Kebayoran Baru Jakarta Selatan meluncurkan Program Sedekah Barang.
Baznas sukses menggelar Konferensi Zakat Internasional ke-9 atau The 9th International Conference on Zakat (Iconz) 2025 yang menghasilkan sembilan resolusi
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved