Headline

Indonesia optimistis IEU-CEPA akan mengerek perdagangan hingga Rp975 triliun.

Fokus

Tiga sumber banjir Jakarta, yaitu kiriman air, curah hujan, dan rob.

PPP Apresiasi Presiden Dengar Publik Soal Investasi Minol

Sri Utami
02/3/2021 14:35
PPP Apresiasi Presiden Dengar Publik Soal Investasi Minol
Ketua Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Achmad Baidowi(MI/SUSANTO)


KETUA Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Achmad Baidowi menyatakan dukungan partai atas keputusan Presiden Joko Widodo merevisi kebijakan investasi minuman beralkohol (minol). Hal tersebut dikatakannya dalam keterangan tertulisnya, Selasa (2/3).  

"Terkait keputusan Presiden Jokowi membatalkan Lampiran III Perpres 10/2021 khususnya tentang miras kami mengapresiasi sikap Presiden Joko Widodo yang mendengarkan reaksi publik, mendengarkan aapirasi ulama, tokoh pesantren serta partai politik," jelasnya.

Baca juga: Dengar Suara Ulama dan Masyarakat, Jokowi Cabut Perpres Minol

Fraksi PPP sebagai bagian dari koalisi pemerintahan tetap mendukung penuh keputusan presiden serta berfungsi mengingatkan jika ada hal yang tidak sesuai atau bertentangan dengan aspirasi publik. 

"PPP sama sekali tidak antiinvestasi. Kami mendukung investasi yang membangun bukan investasi yang merusak," imbuh Baidowi.

PPP menyarankan agar para menteri lebih mendengarkan pihak terkait agar kebijakannya dapat diterima dengan baik berdasarkan aspirasi publik. (P-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya