Headline

Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.

Priyo Ungkap Format 'Tarung Bebas' di Debat Kedua

Antara
30/1/2019 22:17
Priyo Ungkap Format 'Tarung Bebas' di Debat Kedua
(MI/ROMMY PUJIANTO )

WAKIL Ketua Badan Pemenangan Nasional Prabowo-Sandi, Priyo Budi Santoso mengungkapkan adanya format baru di debat capres kedua 17 Februari 2019 mendatang.

"Jadi tadi ada hal baru yang perlu saya sampaikan. Ada format semacam debat bebas atau saya mengistilahkan kemarin dengan tarung bebas, di segmen keempat," kata Priyo seusai menghadiri rapat persiapan debat capres kedua bersama KPU, TKN dan televisi penyelenggara di Gedung KPU RI, Jakarta, hari ini.

Priyo menyampaikan format debat bebas di segmen keempat tidak akan dibatasi, meskipun tetap akan dipimpin moderator.

Sementara itu pada segmen kedua dan ketiga, muncul usulan agar didesain sedemikian rupa supaya lebih menarik.

Selain itu, Priyo mengatakan tidak akan ada kisi-kisi pertanyaan pada debat capres kedua nanti.

BPN meminta panelis yang membuat pertanyaan selain kredibel juga menjalani sumpah tidak akan membocorkan pertanyaan yang dibuatnya kepada siapapun.

"Tapi tunggu saja karena nanti pada rapat pekan depan akan disampaikan perubahan-perubahannya," ujar Priyo. (OL-4)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Akhmad Mustain
Berita Lainnya