Headline
Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.
Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.
PENCAPAIAN positif selama penyelenggaraan pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 di ICE BSD City beberapa waktu lalu dialami oleh hampir seluruh agen pemegang merek (APM), tidak terkecuali dengan Suzuki.
PT Suzuki Indomobil Sales (PT SIS) melaporkan pihaknya merasakan tingginya minat dan antusiasme masyarakat untuk membeli mobil. Hal ini terlihat dari tingginya jumlah SPK (Surat Pemesanan Kendaraan) Suzuki yang mencapai 1.274 pemesanan selama periode GIIAS berlangsung.
“Pencapaian angka SPK Suzuki selama GIIAS 2022 kami rasa sangat positif. Baleno dan S-Presso juga berkontribusi cukup tinggi. Padahal keduanya baru saja diluncurkan pada hari pertama GIIAS 2022. Pencapaian ini memperlihatkan bahwa masyarakat Indonesia masih meminati mobil hatchback dan city car yang sesuai dengan kebutuhan dan gaya hidup masing-masing,” terang Assistant. to Departement Head 4W Sales SIS Sukma Dewi, Jumat (26/8) lalu.
Sepanjang GIIAS 2022, S–Presso berkontribusi sebanyak 189 SPK, sedangkan Baleno menyumbang 112 SPK. Pencapaian jumlah SPK tersebut terbilang tinggi untuk model baru.
Selain S–Presso dan Baleno, mobil penumpang Suzuki lainnya juga turut memberikan kontribusi yang positif terhadap total SPK Suzuki selama periode GIIAS 2022. SPK untuk XL7 tercatat sebanyak 270 unit disusul All New Ertiga (hybrid dan non-hybrid) yang meraup 152 SPK.
“Kami senang sekali dan mengapresiasi pengunjung GIIAS dan masyarakat Indonesia atas antuasisme dan respons positif terhadap produk-produk Suzuki, terutama produk terbaru kami, Baleno dan S-Presso. Untuk masyarakat yang belum sempat membeli Baleno atau S–Presso di GIIAS, kami mengundang untuk datang langsung ke diler-diler Suzuki terdekat dan melakukan test drive di sana,” tutup Dewi. (S-4)
Chery sangat antusias berpartisipasi pada GIIAS Bandung yang pertama kali digelar. Mereka membawa mobil-mobil yang berteknologi tinggi dan bergaya futuristik.
Mobil listrik ini menawarkan konsep sebuah mobil perkotaan yang atraktif, stylish, canggih, dan ramah lingkungan.
Hyundai menyediakan berbagai opsi lini kendaraan yang cocok dengan kebutuhan dan preferensi konsumen Indonesia terutama di Kota Bandung
PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) kembali meluncurkan Mitsubishi PAJERO SPORT edisi terbatas di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019
Ketua Umum Gaikindo Yohannes Nangoi menyampaikan harapannya untuk industri otomotif nasional, khususnya Sumatra Utara.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved