Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
GANDA campuran Adnan Maulana/Indah Cahya Sari Jamil berhasil lolos ke babak perempat final Indonesia Masters 2026 dan dipastikan akan berhadapan dengan unggulan kedua asal Tiongkok, Jiang Zhen Bang/Wei Ya Xin.
Adnan/Indah memperpanjang perjalanan mereka di turnamen berlevel Super 500 BWF tersebut setelah berjuang tiga gim 21-13, 20-22, dan 21-19 melawan pasangan Korea Selatan, Lee Jongmin/Lee Yu Lim, pada Kamis, 22 Januari.
"Tadi pada saat berada poin-poin unggul sudah jauh-jauh kami malah terlalu terburu-buru. Jadi banyak melakukan kesalahan-kesalahan sendiri, itu sih paling (yang menjadi pekerjaan rumah)," ujar Adnan.
Adnan/Indah seharusnya bisa mengamankan tiket dalam pertandingan dua gim langsung setelah unggul jauh di gim kedua. Namun, mereka membuat banyak kesalahan yang berjuang laga harus ditentukan ke gim ketiga.
Di gim terakhir juga perjuangan mereka untuk lolos benar-benar tidak bisa berjalan muda. Drama kejar-kejaran poin membuat mereka mengunci tiket dengan keunggulan hanya dua poin saja.
"Permainan lawan lumayan rapi. Mereka sangat jarang melakukan kesalahan-kesalahan sendiri. Jadi ya balik lagi itu poin-poinnya tuh ada banyak kita mati-mati sendiri," kata Adnan.
Selain Adnan/Indah, tiket babak perempat final juga didapat oleh ganda campuran Jafar Hidayatullah Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu. Mereka lolos setelah menghentikan rekan satu negara Dejan Ferdinansyah/Bernadine Anindya Wardana dengan skor 10-21, 21-11, dan 21-10.
Di babak kedua nanti, Jafar/Felisha akan bersua dengan pasangan Perancis unggulan keempat, Thom Gicquel/Delphine Delrue, yang lolos usai mengandaskan perjalanan rekan satu negara Julien Maio/Lea Palermo.
Tiket babak perempat final juga diamankan ganda putra Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani dan ganda putri Amallia Cahaya Pratiwi/Siti Fadia Silva Ramadhanti. (H-2)
Setelah Malaysia Terbuka, penglihatan mata kanan Faza buram dan kabur.
Langkah pasangan ganda campuran Indonesia, Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu, terhenti prematur di ajang Malaysia Open 2026.
Bagi Marwan/Aisyah, Malaysia Terbuka bukan sekadar turnamen pembuka musim, melainkan panggung elite pertama mereka sejak dipasangkan lebih dari setahun lalu.
Jafar/Felisha dijadwalkan menantang unggulan keempat asal Malaysia, Chen Tang Jie/Toh Ee Wei di putaran pertama Malaysia Terbuka.
Ganda campuran Indonesia tersebut mengalahkan Goh Soon Huat/Lai Shevon Jemie dua gim langsung 21-17, 21-17.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved