Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
GANDA campuran Indonesia Marwan Faza/Aisyah Salsabila Putri Pranata atau Marwan/Aisyah dipastikan tidak tampil pada ajang BWF Super 500 Indonesia Masters 2026 karena Marwan harus menjalani pemulihan kondisi mata kanan.
Pasangan Marwan Faza/Aisyah Salsabila Putri Pranata dipastikan absen dari turnamen Indonesia Masters 2026 yang akan digelar di Istora Senayan, Jakarta, pada 20-25 Januari. Kepastian tersebut disampaikan pelatih ganda campuran Rionny Mainaky melalui keterangan resmi PP PBSI, Selasa (13/1).
"Marwan Faza/Aisyah Salsabila Putri Pranata akan absen di Indonesia Masters 2026 dan Thailand Masters 2026," kata Rionny dalam keterangannya.
Keputusan tersebut diambil menyusul kondisi Marwan yang harus menjalani pemulihan setelah mengalami gangguan pada mata kanan seusai tampil di Malaysia Open 2026. Rionny menjelaskan, hasil pemeriksaan medis membuat Marwan disarankan untuk beristirahat.
"Marwan sudah melapor ke dokter dan sudah dilakukan pemeriksaan serta tindakan medis. Lalu direkomendasikan untuk istirahat," ujar Rionny.
Dokter tim PBSI, dr. Hasna HM, mengungkapkan bahwa Marwan sempat mengeluhkan penglihatan kabur pada mata kanannya saat bertanding di Malaysia Open hingga kesulitan melihat dengan satu mata.
Setelah kembali ke Indonesia, Marwan langsung menjalani pemeriksaan lanjutan. Hasilnya, ditemukan adanya peradangan pada saraf mata dengan tekanan bola mata mencapai angka 38, jauh di atas batas normal yang berada di bawah 20.
"Indikasinya mengalami Glaukoma. Akhirnya kami merekomendasikan untuk Marwan beristirahat sementara sampai penglihatannya kembali normal," ujar Hasna.
Sebelumnya, langkah Marwan/Aisyah di Malaysia Open 2026 terhenti di babak pertama. Mereka harus mengakui keunggulan pasangan Prancis Julien Maio/Lea Palermo melalui pertarungan tiga gim dengan skor 21-9, 16-21, dan 16-21. (H-4)
Setelah Malaysia Terbuka, penglihatan mata kanan Faza buram dan kabur.
Bagi Marwan/Aisyah, Malaysia Terbuka bukan sekadar turnamen pembuka musim, melainkan panggung elite pertama mereka sejak dipasangkan lebih dari setahun lalu.
Marwan Faza/Aisyah Salsabila Putri Pranata mengalahkan pasangan Malaysia, Jimmy Wong/Lai Pei Jing dengan skor 16-21, 21-19, dan 21-3 di final Indonesia Masters II.
Ganda campuran buliu tangkis Indonesia Marwan Faza/Aisyah Salsabila Putri menjuarai Vietnam Terbuka 2025 usai mengalahkan pasangan Tiongok Liao Pin Yi/Tang Rui Zhi.
Marwan/Aisyah melaju ke 16 besar Indonesia Masters usai menang 19-21, 21-16, dan 21-13 atas pasangan Jerman Jones Rafly Jansen/Thuc Phuong Nguyen.
Atlet top dari kurang lebih 20 negara akan tampil, termasuk dari Indonesia seperti Jonatan Christie, Anthony Ginting, Alwi Farhan, Gregoria Mariska Tunjung, dan Putri KW.
GANDA putri Indonesia Rachel Allessya Rose/Febi Setianingrum menuntaskan pekan impresif mereka dengan menyabet gelar juara Australia Terbuka 2025.
Langkah pebulu tangkis tunggal putri Indonesia Ni Kadek Dhinda Amartya Pratiwi harus terhenti di babak semifinal Korea Masters 2025. Ia kalah dari unggulan pertama asal Taiwan, Chiu Pin-Chian.
KEJUARAAN bulu tangkis Hong Kong Terbuka 2025 siap berlangsung pada 9-14 September di Hong Kong Coliseum. Turnamen berlevel BWF Super 500. Sektor ganda putri Indonesia
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved