Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

Takluk dari Wakil Malaysia di BWF World Tour Finals 2025, Jafar/Felisha: Banyak Salah Sendiri

Khoerun Nadif Rahmat
18/12/2025 15:44
Takluk dari Wakil Malaysia di BWF World Tour Finals 2025, Jafar/Felisha: Banyak Salah Sendiri
Ilustrasi(Dok PBSI)

GANDA campuran Indonesia Jafar Hidayatullah/Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu menelan kekalahan dari pasangan Malaysia Chen Tang Jie/Toh Ee Wei pada matchday kedua Grup B BWF World Tour Finals 2025 di Hangzhou.

Bertanding di Hangzhou Olympic Sports Centre Gymnasium, Tiongkok, Kamis (18/12), Jafar/Felisha harus mengakui keunggulan unggulan ketiga asal Malaysia itu melalui pertarungan tiga gim dengan skor 21-17, 14-21, 15-21.

Pasangan Indonesia sempat tampil menjanjikan pada gim pertama. Meski tertinggal sejak awal, Jafar/Felisha mampu membalikkan keadaan dan mencuri gim pembuka. 

Namun, ritme permainan berubah setelah interval gim kedua ketika Chen/Toh tampil lebih agresif dan menekan di area depan.

“Kami bisa membalikkan keadaan di gim pertama. Tapi di gim kedua setelah interval mereka mempercepat permainan dan terus menyergap di depan,” kata Jafar singkat.

Tekanan berlanjut pada gim penentuan. Jafar/Felisha tertinggal sejak start dan kesulitan keluar dari tekanan hingga selisih poin melebar selepas interval. Felisha mengakui banyak kesalahan sendiri yang membuat momentum kian menjauh.

“Di gim ketiga kami tertinggal dari awal. Setelah interval jaraknya makin jauh dan kami banyak salah sendiri,” ujar Felisha.(H-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Indrastuti
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik