Headline

Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.

Tim Atletik Indonesia Siap Berlaga di SEA Games Thailand 2025 dengan 30 Atlet Terbaik

Basuki Eka Purnama
09/12/2025 10:25
Tim Atletik Indonesia Siap Berlaga di SEA Games Thailand 2025 dengan 30 Atlet Terbaik
Ilustrasi(ANTARA/Hafidz Mubarak A)

PENGURUS Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI) telah mengumumkan daftar 30 atlet terbaik yang akan mewakili Merah Putih di ajang SEA Games 2025 di Thailand. Skuad ini merupakan perpaduan strategis antara atlet muda potensial dan senior berpengalaman.

PB PASI optimistis komposisi tim ini akan memberikan kontribusi signifikan terhadap perolehan medali Kontingen Indonesia di Thailand.

"Dengan komposisi yang diperkuat perpaduan atlet muda potensial dan para senior berpengalaman, skuad ini diproyeksikan memberikan kontribusi besar terhadap prestasi kontingen Indonesia," ungkap PB PASI dalam pernyataan resmimelalui saluran media sosial mereka, Senin (8/12).

Ajang olahraga se-Asia Tenggara ini menjadi momentum penting bagi tim atletik Indonesia untuk menunjukkan kemampuan terbaik mereka, mempertajam konsistensi performa, dan berjuang maksimal demi meraih medali.

Total 30 atlet putra dan putri yang diturunkan telah melalui proses seleksi dan pemusatan latihan nasional (Pelatnas) yang intensif selama beberapa bulan terakhir. Selain 30 atlet, tim ini didukung oleh 14 pelatih, enam tenaga pendukung, dan satu manajer tim.

Arahan Penting dari Ketua Umum

Sebelum bertolak ke Thailand, para atlet mendapatkan arahan langsung dari Ketua Umum PB PASI, Luhut Binsar Pandjaitan. Dalam arahannya, Luhut menekankan pentingnya konsistensi performa, fokus, dan disiplin tinggi bagi seluruh anggota tim.

Luhut juga menyampaikan apresiasi atas kerja keras yang telah ditunjukkan oleh para atlet dan tim pelatih selama masa persiapan Pelatnas.

Daftar Skuad Atletik Indonesia

Berikut adalah daftar 30 atlet PB PASI yang siap bersaing di SEA Games Thailand 2025, berdasarkan nomor tanding dan asal daerah:

  Nama Atlet Asal Daerah Nomor Pertandingan
1.  Adith Richo Jawa Tengah lari 4x100 meter
2.  Bayu Kartanegara  DKI Jakarta lari 100m, 4x100 meter, 4x100m
mixed
3.  Devi Aprilian  Jawa Barat lari 100m, 4x100m, 4x100m mixed
4,  Dina Aulia  Kalimantan Selatan lari 100m, 100m hurdles, 4x100m, 4x100m
mixed
5, Diva Aprilian Jawa Barat  lari 200m, 4x100m, 4x100m mixed
6. Emilia Nova dari  DKI Jakarta 100m hurdles, 4x100m, heptathlon
7. Fatah Sidik Jaelani DKi Jakarta 4x100m, 4x100m mixed
8. Jeany Nurani A.A.  DKI Jakarta 4x100 meter
9. Lalu Muhammad Zohri Nusa Tenggara Barat (100m, 4x100m, 4x100m
mixed
10. Robi Syianturi Bangka Belitung 5,000m, 10.000m, marathon
11.  Odekta Elvina Naibaho  DKI Jakarta 5.000m, 10.000m, marathon
12. Sudirman Hadi Nusa Tenggara Barat 4X100m
13. Pandu Sukarya Jawa Barat 3000m steeplechase
14. Tyas Murtiningsih Jawa Barat 4X100m, 4x100m mixed
15. Wahyu Setiawan DKI Jakarta 4X1000m
16. Rikki Martin Simbolon Jawa Barat 5.000m, 10.000m, marathon
17. Wahyudi Putra DKI Jakarta 1.500m, 800m
18. Halida Ulfah Kalimantan Selatan 20km race walk
19. Abd Hafiz Sumatra Utara javelln throw
20. Diva Renatta Jayadi DKI Jakarta pole vault
21. Hendro Jawa Barat 20km race walk
22. Atinna Nurkamila Intan Jawa Barat javelln throw
23. Idan Fauzan Rishcan Jawa Barat pole vault, decathlon
24. Violine Intan Jambi 20km race walk
25. Silfanus Ndikern Papua javelin throw
26. Maria A. Melabessy DKI Jakarta pole vault
27. Eki Febri Ekavwati Jawa Barat shot put
28. Maria Natalia Londa Bali ball triple jump, long jump
29. Rafael DKI Jakarta high jump
30. Sapwaturrahman Nusa Tenggara Barat triple jump, long jump

 



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya