Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
TIM putra Indonesia mengawali laga pembuka di Piala Thomas 2024 dengan mulus. Menghadapi Inggris pada pertandingan pertama Grup C di Chengdu Hi Tech Zone Sports Centre Gymnasium, Chengdu, Tiongkok, Sabtu (27/4) malam, Indonesia menang 5-0.
Anthony Sinisuka Ginting yang turun di partai pertama menyumbang poin. Ginting dengan mudah menang melawan Harry Huang dengan 21-8, 21-15.
Kemenangan Indonesia bertambah. Andalan di sektor ganda putra Fajar Alrian/Muhammad Rian Ardianto. Mereka melewati adangan Ben Lane/Sean Vendy dua gim langsung 21-18, 21-12.
Baca juga : Indonesia Optimistis Bawa Pulang Piala Thomas 2024
Tunggal putra Jonatan Christie menambah poim untuk Indonesia menjadi 3-0 usai mengalahkan Nadeem Dalvi dengan 21-16, 21-12.
"Hari ini memang balik lagi setiap pertandingan pertama tidak akan mudah. Penyesuaian pasti ada," kata Jonatan.
"Berbicara lawan hari ini, saya sudah mencoba mencari video pertandingan dia tapi tidak banyak ketemu jadi cara bermain dia, kelebihan dia samar sekali. Cukup terkejut dengan permainannya yang cepat dan serangannya lumayan bagus," imbuhnya.
Di partai keempat, pasangan Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri mengandaskan perlawanan Callum Hemming/Ethan Van Leuween lewat rubber gim 16-21, 21-14, 21-13.
Alwi Farhan kemudian memastikan Indonesia menyapu bersih 5-0. Alwi di partai terakhir menang atas Cholan Kayan 21-15, 21-12. (Dhk/Z-7)
Anthony Sinisuka Ginting akan kembali tampil setelah absen lama karena cedera dan fokus ke urusan keluarga.
Anthony menyampaikan bahwa pikirannya kini terbagi karena tengah bersiap menjalani peran baru sebagai ayah.
PEBULU tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, dipastikan absen pada turnamen Korea Masters 2025 pekan ini karena mengalami masalah pada bagian pinggang.
Anthony Sinisuka Ginting melangkah mulus ke babak 16 besar Prancis Terbuka 2025 setelah menundukkan tunggal putra Hong Kong Lee Cheuk Yiu dua gim langsung 21-14 dan 21-13.
Anthony tampil solid sejak awal laga dengan permainan agresif yang konsisten.
Anthony Siniska Ginting dipastikan tersingkir di babak pertama Hong Kong Terbuka setelah mengakui ketangguhan tunggal Prancis Christo Popov lewat drama rubber game, 21-19, 17-21, dan 19-21.
Jonatan Christie memutuskan absen di Indonesia Masters setelah melewati jadwal kompetisi yang sangat padat dalam dua pekan terakhir, yakni Malaysia Terbuka dan India Terbuka 2025.
Dalam laga final yang berlangsung di Indira Gandhi Sports Complex, Minggu (18/1), pebulu tangkis yang akrab disapa Jojo itu dipaksa menyerah dua gim.
JONATAN Christie melaju ke partai puncak India Terbuka 2026 setelah menyingkirkan wakil Singapura, Loh Kean Yew dua gim langsung di semifinal.
Dalam laga perempat final yang berlangsung di New Delhi, Jumat (16/1) sore, Jonatan menundukkan Popov melalui pertarungan dua gim langsung dengan skor 21-19, 21-19.
INDONESIA di ajang India Open 2026 masih terjaga lewat dua sektor tunggal.
Jonatan Christie tercatat belum berhasil memetik kemenangan dalam dua pertemuan terakhir kontra Christo Popov.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved