PEMAIN dan legenda NBA melontarkan pujian untuk LeBron James setelah pebasket Los Angeles Lakers itu menjadi pencetak angka terbanyak sepanjang masa.
James memecahkan rekor Kareem Abdul-Jabbar sebagai pencetak angka terbanyak NBA lewat tembakannya di kuarter ketiga saat Lakers menyerah 133-130 dari Okhlahoma City Thunder, Rabu (8/2) WIB.
Tembakan itu membuat James kini membukukan 38.388 poin, unggul satu poin dari torehan Abdul-Jabbar.
Baca juga: LeBron James Jadi Pencetak Poin Tertinggi Sepanjang Sejarah NBA
"Itu adalah pretasi luar biasa yang membuktikan kehebatannya sepanjang 20 musim di NBA," ujar Komisioner NBA Adam Silver.
"Yang lebih luar biasa, LeBron masih bermain di level tertinggi dan sejarahnya masih akan terus berlanjut," imbuhnya.
Legenda Lakers Magic Johnson, mantan rekan Abdul-Jabbar di era Showtime pada 1980-an mengaku masih tidak menyangka James akan memecahkan rekor poin NBA itu.
"Wow, saya tidak pernah menyangka akan melihat dua pemain NBA mencetak lebih dari 38 ribu poin," cicit Johnson.
"Saya masih ingat ketika rekan setim saya, sang legenda Kareem Abdul-Jabbar memecahkan rekor itu. Saya merasa terhormat memberikan umpan baginya untuk mencetak sejarah," lanjutnya.
Kevin Love, mantan rekan James di Cleveland Cavaliers dan timnas Amerika Serikat (AS) di Olimpiade 2021, menggunakan emoji 'goat'--greatest of all time--untuk memberi selamat kepada James.
"Benar-benar hebat. Saya berterima kasih bisa menjadi bagian dalam perjalanan Anda," cicit Love. "Sejarah terjadi, 38.388."
"Tidak bisa disangkal lagi, LeBron adalah permain terhebat sepanjang masa," tambahnya.
Kevin Durant, yang dua akli mengalahkan James dan Cavaliers di laga final NBA bersama Golden State Warriors, mengatakan James telah menjadi inspirasi dengan perjalannya dari perumahan miskin di Akron, Ohio hingga menjadi bintang olahraga dunia.
"Melihat asal Anda dan betapa keras Anda bekerja, Anda menjadi inspirasi sejak hari pertama. Tetaplah tetapkan standar yang tinggi," tegas Durant, yang kini bermain untuk Brooklyn Nets. (AFP/OL-1)