Headline
Putusan MK dapat memicu deadlock constitutional.
FABIO Capello terancam dipecat dari jabatan pelatih Rusia.
Sinyal itu terlihat setelah Menteri Olahraga Rusia Vitaly Mutko mengatakan tanda-tanda pelatih asal Italia itu akan didepak sudah terlihat.
'Tidak ada rahasia, kita sudah mengambil keputusan tertentu (sekitar nasib Capello)', tulis kantor berita ITAR-TASS mengutip Menteri Vitaly Mutko, kemarin.
"Semua pertanyaan mengenai manajemen timnas akan diselesaikan sebelum akhir bulan," imbuh pernyataan itu.
Agensi R-Sport mengutip sebuah sumber yang tidak bersedia menyebutkan namanya yang mengatakan bahwa pengumuman resmi tentang pemecatan Capello akan dilakukan setelah ada kesepakatan tentang besaran nominal yang akan diberikan kepada sang pelatih.
Jika dipecat, Capello akan mengantongi 21,4 juta euro (Rp321 miliar).
"Keputusan sudah diambil. Namun, masih ada beberapa teknis rincian tentang ukuran kompensasi untuk membatalkan kontrak Capello," demikian agensimelaporkan.
Untuk pengganti Capello, Federasi Sepak Bola Rusia (RFU) sedang mempertimbangkan nama pelatih CSKA Leonid Slutsky, Pelatih FC Krasnodar Oleg Kononov, dan mantan asisten pelatih Rusia Alexander Borodyuk.
Akan tetapi, RFU membantah bahwa karier Capello di ujung tanduk.
RFU dalam keterangannya belum mengambil sikap resmi.
Masa depan Capello akan ditentukan pada pertemuan Dewan Eksekutif RFU yang akan berlangsung Rabu (24/6).
Capello terikat kontrak dengan Rusia sejak Juli 2012 sampai Piala Dunia 2018.
Namun, polesan Capello dinilai kurang oke sejauh ini.
Rusia gagal di Piala Dunia 2014.
Laju Rusia di Piala Eropa juga terengah-engah.
Tim 'Beruang Merah' itu masih berada di urutan ketiga papan Grup G.
Dari enam laga yang dilakoni, Rusia baru menang dua kali, dua kali imbang, dan dua kali kalah.
Terakhir Rusia kalah 0-1 dari Austria yang memicu kemarahan suporter.
Fabio Capello menepis rumor ia akan kembali melatih AS Roma, mengakui usianya sudah tidak memungkinkan untuk kembali ke dunia kepelatihan.
Capello menilai Juventus belum menunjukkan perkembangan di bawah Allegri, namun pemecatan bukanlah langkah yang tepat.
WAYNE Rooney blak-blakan soal mantan pelatih tim nasional Inggris, Fabio Capello. Dia menyebut Capello bersorak sorai untuk Italia di Piala Dunia 2010 Afrika Selatan, padahal dia pelatih The Three Lions saat itu.
Ventura menggantikan posisi Antonio Conte selepas Piala Eropa 2016. Namun Capello, kepada media, mengaku dirinya sempat dihubungi untuk menjadi pengganti Conte.
PELATIH Internazionale Milan Frank de Boer tengah ramai dikabarkan bakal didepak dari posisinya menyusul kondisi tim yang memburuk. Sejumlah nama dikabarkan bakal menggantikan De Boer di Giuseppe Meazza, termasuk Fabio Capello.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved