Headline

Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.

Tontowi Ahmad Masih Bungkam Soal Rencana Pensiun dari Pelatnas

Yakub Pryatama Wijayaatmaja
25/2/2020 20:26
Tontowi Ahmad Masih Bungkam Soal Rencana Pensiun dari Pelatnas
Tontowi Ahmad(MI/ARYA MANGGALA)

PEBULU tangkis ganda campuran Tontowi Ahmad dikabarkan akan meninggalkan pelatnas Pengurus Besar Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PB PBSI) usai kontraknya dengan pelbagai sponsor habis per-Maret 2020 mendatang.

Atlet yang akrab disapa Owi itu mengaku masih belum bisa menjawab soal rencana pensiunnya dari pelatnas Cipayung lantaran belum mengajukan surat resmi pengunduran diri dari pelatnas.

“Masih belum bisa jawab. Nanti saja kalau sudah resmi saya bisa ngobrol-ngobrol,” tutur Owi melalui pesan singkat, Selasa (25/2).

“Saya tidak enak mau komentar apa-apa karena belum ada surat resminya. Jika sudah ada surat resmi baru saya bisa bicara,” tambahnya.

Mantan pasangan Liliyana Natsir itu sebelumnya telah melakukan komunikasi dengan sang pelatih Richard Mainaky terlkait rencana mundur dari pelatnas.

Namun, Owi tak bisa menjelaskan lebih lanjut alasan konkretnya memilih berhenti dari pelatnas. Padahal, Owi baru saja dipasangkan dengan pemain ganda putri, Apriyani Rahayu untuk kembali berprestasi di kejuaraan dunia sejak awal tahun.

Pasangan Owi/Apriyani bahkan disiapkan untuk turun di Spanyol Masters yang diadakan di Barcelona, pekan silam. Namun, keduanya batal bertanding dikarenakan Owi mengalami gejala tipes. (OL-4)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Akhmad Mustain
Berita Lainnya