Headline

Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.

Fokus

Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.

Ajax Bakal Sulitkan Chelsea di Stamford Bridge

Rahmatul Fajri
04/11/2019 19:34
Ajax Bakal Sulitkan Chelsea di Stamford Bridge
Pemain Ajax David Neres (kiri) bakal menjadi ancaman bagi Chelsea di Stamford Bridge, Rabu (6/11).( AFP/Olaf Kraak)

CHELSEA akan menjamu Ajax Amsterdam pada lanjutan Liga Champions, Rabu (6/11) pukul 03:00 WIB.

Pelatih Chelsea Frank Lampard mengaku percaya diri menatap laga ini. Pasalnya, pada pertemuan pertama di Rotterdam, Belanda, The Blues, julukan Chelsea mampu membungkam Ajax melalui gol semata wayang Michy Batshuayi.

Rekor pertemuan yang memihak Mason Mount dan kawan-kawan itu coba dilanjutkan oleh Lampard kala menjamu Ajax di Stamford Bridge.

Selain itu, skuad The Blues tengah dalam kondisi terbaik usai berhasil membekap Watford dengan skor 2-1 di Liga Primer Inggris akhir pekan lalu.

Meski demikian, Lampard tak ingin larut dalam kepercayaan diri. Ia mengaku akan mendapatkan perlawanan yang sengit dari semifinalis Liga Champions musim lalu itu.

"Kami memiliki ujian yang berat melawan Ajax karena kualitas tim mereka. Kami melawan mereka dua minggu lalu dan melihat bagaimana permainan mereka, tentu akan menyulitkan kami kali ini. Kami percaya diri, tapi kami mengerti laga ini tidak akan mudah," ungkap Lampard, seperti dikutip AFP.

Ajax tentu akan datang membawa misi balas dendam. Rekor tanpa kekalahan di Liga Belanda musim ini menjadi modal untuk mencuri poin di Stamford Bridge. (A-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Adiyanto
Berita Lainnya