Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

Keterlambatan Masih Tinggi akibat Banjir, KAI Daop 8 Surabaya Lakukan Pola Operasi Perjalanan KA Jarak Jauh Hari Ini

Faishol Taselan
19/1/2026 17:39
Keterlambatan Masih Tinggi akibat Banjir, KAI Daop 8 Surabaya Lakukan Pola Operasi Perjalanan KA Jarak Jauh Hari Ini
Calon penumpang kereta api jarak jauh yang terdampak banjir.(Dok. KAI/MI)

AKIBAT terdampak banjir, KAI Daop 8 Surabaya menerapkan rekayasa operasi perjalanan kereta api, salah satunya dengan kembali membatalkan sejumlah perjalanan kereta api jarak jauh hari ini, Senin (19/1), mengingat waktu kelambatan perjalanan  kereta api masih sangat tinggi. 

“Pembatalan tersebut dilakukan sebagai dampak banjir yang merendam jalur kereta api di lintas utara. Perlu dilakukan optimalisasi dan rekayasa pola operasi KA guna mengurangi dampak bagi perjalanan KA lainnya,” kata Manager Humas KAI Daop 8 Surabaya, Mahendro Trang Bawono di Surabaya, Senin (19/1).

 Terdapat lima perjalanan kereta api yang terdampak yakni, ⁠KA (7003A) Sembrani Tambahan; relasi Surabaya Pasarturi – Gambir, KA (263) Ambarawa Ekspres; relasi Surabaya Pasaturi – Semarang Poncol,  KA (1B) Argo Bromo Anggrek; relasi Surabaya Pasarturi - Gambir,  ⁠KA (35) Gajayana; relasi Malang - Gambir, dan KA (7001A) Gajayana Tambahan; relasi Malang – Gambir.

Menurut Hendro, meskipun jalur kereta api di lintas utara saat ini telah dapat dilalui kembali, dampak sebelumnya masih memengaruhi kelancaran perjalanan kereta api dari dan menuju wilayah Daop 8 Surabaya. 

Kondisi tersebut mengharuskan KAI melakukan pengaturan perjalanan secara bertahap untuk memastikan keselamatan operasional. 

Keselamatan penumpang, katanya,  menjadi prioritas utama dalam setiap keputusan operasional, dan KAI akan mengambil langkah-langkah operasional sebagai bagian dari proses normalisasi rangkaian kereta serta pemenuhan standar keselamatan sarana dan prasarana.

“Saat ini kondisi jalur KA sudah dapat dilalui dengan kecepatan terbatas dan bergantian dengan perjalanan KA lainnya, namun dengan demikian pembatalan perjalanan sejumlah kereta api ini terpaksa dilakukan karena untuk mengantisipasi adanya banyaknya kelambatan KA yang beroperasi,” ujar Mahendro.

“Kami terus melakukan pemantauan operasional perjalanan jalur KA yang mulai dapat dilewati beberapa KA meski dengan menggunakan kecepatan terbatas. Petugas kami terus siaga untuk memastikan seluruh aspek keselamatan terpenuhi hingga perjalanan kereta api kembali dioperasikan secara normal,” tambahnya. (H-3)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Putri Rosmalia
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik