Headline

Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.

Penanganan Banjir, Pemkab Lamongan Tambah Durasi Pompa dan Fasilitasi Perahu Karet

M Ahmad Yakub
13/1/2026 19:40
Penanganan Banjir, Pemkab Lamongan Tambah Durasi Pompa dan Fasilitasi Perahu Karet
Ilustrasi(MI/M YAKUB)

PEMERINTAH Kabupaten Lamongan, Jatim, menyalurkan bantuan dan mengaktifkan sejumlah mesin pompa. Termasuk mentiapkan sejumlah perahu karet untuk mendukung transportasi anak sekolah. 

Langkah itu dilakukan untuk mempercepat penanganan banjir luapan Bengawan Jero yang menggenangi lima kecamatan di Kabupaten Lamongan.

Hal ini disampaikan Bupati Yuhronur Efendi saat menyalurkan bantuan di Desa Sukorejo, Kecamatan Karangbinangun dan Desa Bojoasri Kecamatan Kalitengah, Senin (12/1).

"Dalam rangka percepatan, yang kita lakukan sekarang ini adalah membantu mengeluarkan air dari pintu kuro dengan menambah kapasitas pompa sampai dengan durasinya kita naikkan dari biasanya. Kita menambah durasi untuk pompa karena yang bisa kita lakukan sekarang pembuangan melalui Pintu Kuro atau lewat DAM yang lain, selanjutnya kita juga terus memberikan bantuan-bantuan baik berupa bahan makanan atau pakaian," terang Pak Yes.

Bupati mengunjungi Desa Bojoasri yang dianggap memiliki genangan paling parah karena kondisi geografisnya yang rendah. Pak Yes juga mengungkapkan mulai hari ini telah disiapkan perahu karet sebagai transportasi anak-anak sekolah.

"Kita juga melihat warga yang terdampak ini khususnya di Desa Bojoasri ini yang paling lama paling parah, karena kondisi geografisnya sangat cekung sangat rendah. Untuk akses anak sekolah telah disiapkan perahu karet mulai hari ini, sehingga memudahkan mereka untuk dapat bersekolah dengan baik, dan ini akan kita lanjutkan," tambahnya.

Dalam kesempatan tersebut Pak Yes menyalurkan bantuan berupa makanan siap saji, tambahan gizi, lauk pauk, selimut, paket kebersihan, kidsware, paket lansia, perlengkapan makan, sandang pria, sandang wanita, dan perlengkapan sekolah. Bantuan ini kemudian akan dibagikan kepada 5 desa yakni Desa Bojoasri, Pomahanjangan, Sukorejo, Waruk, dan Karanganom.(H-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Indrastuti
Berita Lainnya