Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
Sebagai wujud kepedulian dan solidaritas ASN, TP PKK, serta seluruh masyarakat Kabupaten Toba terhadap warga terdampak bencana, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Toba menyalurkan bantuan sosial bagi korban bencana alam di Kabupaten Tapanuli Utara.
Bantuan yang diserahkan berupa beras 10 kg sebanyak 43 karung, beras 5 kg, mi instan, telur, ikan teri, roti kaleng, air minum kemasan, popok bayi, aneka roti, serta pakaian layak pakai sebanyak 16 goni.
Staf Ahli TP PKK Kabupaten Toba, Ny. Riama Audi Murphy O. Sitorus, menyampaikan rasa prihatin kepada para korban bencana.
"Kami turut berduka dan prihatin atas musibah yang dialami masyarakat. Semoga bantuan ini dapat meringankan beban serta menjadi penguat bagi warga untuk bangkit dan pulih kembali,” kata Ny Riama, Selasa (23/12).
Wakil Bupati Tapanuli Utara, Deni Lumbantoruan, menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas bantuan yang diberikan.
"Kami mengucapkan terima kasih atas dukungan dari tetangga sekaligus sahabat kami, Kabupaten Toba, berupa sumbangan dana dan sembako bagi warga terdampak bencana. Kita doakan bersama agar Tapanuli Utara dapat segera pulih. Bantuan ini akan secepatnya kami salurkan kepada masyarakat yang membutuhkan. Semoga Kabupaten Toba semakin maju dan terus memberi dampak positif bagi sesama,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala Desa Sibalanga, Arnol Panggabean, menyampaikan terima kasih atas perhatian Pemerintah Kabupaten Toba.
"Atas nama pemerintah desa dan seluruh masyarakat Sibalanga, kami mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Toba atas bantuan dan kepeduliannya. Bantuan ini sangat berarti bagi warga kami yang terdampak bencana,” ujarnya. (H-1)
HARAPAN puluhan warga terdampak bencana di Dusun I Desa Sibalanga, Kecamatan Adiankoting, Kabupaten Tapanuli Utara, Sumatra Utara, untuk menempati hunian sementara masih harus tertunda.
Lebih dari satu bulan setelah banjir dan longsor melanda Kabupaten Tapanuli Utara (Taput), Sumatra Utara, transparansi penyaluran bantuan kemanusiaan masih menjadi tanda tanya.
Presiden Prabowo juga mengajak para pengungsi beserta para pejabat yang hadir untuk berdoa bersama-sama.
Lebih dari satu bulan setelah bencana longsor dan banjir melanda Kabupaten Tapanuli Utara (Taput) pada 25 November 2025, nasib pemukiman warga terdampak masih menggantung.
Pemkab Tapanuli Utara berkomitmen untuk terus hadir mendampingi masyarakat, terutama saat menghadapi situasi sulit akibat bencana alam.
Sementara untuk irigasi Sitamba, Audi juga memerintahkan Kabid SDA untuk melakukan penanganan serupa.
GPM yang bersumber dari APBD Kabupaten Toba ini menyasar warga dari 23 desa se-Kecamatan Silaen, Kabupaten Toba.
Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Toba, Sumatra Utara, berkomitmen untuk terus menjaga ketersediaan pangan dan memastikan harga pangan tetap stabil di tingkat masyarakat.
Pemkab Toba bekerjasama dengan Bank Sampah Induk Indah Asri dan Serasi (IAS) Toba dan PT Inalum menggelar bazar sembako murah bayar pakai sampah, Kamis (18/9).
Ajang ini merupakan bentuk konkret upaya Pemerintah Kabupaten Toba dalam meningkatkan kunjungan wisata sekaligus mendorong produktivitas masyarakat.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved